Kondisi Istri Aditya Hanafi Usai Tahu Pegawai BPS Haltim Itu Bunuh Teman Dekat, Senyum di Pelaminan
Reaksi istri oknum pegawai BPS Halmahera Timur setelah tahu suaminya membunuh teman dekatnya. Pelaku tak dipinjami uang.
SRIPOKU.COM - Aditya Hanafi (27) masih sempat melangsungkan pernikahan setelah rekan kerjanya bernama Karya Listiyanti Pertiwi (30) ditemukan tewas.
Kuat dugaan, proses pernikahan dilaksanakan oknum pegawai BPS Halmahera Timur itu sebagai upaya lepas dari tuduhan membunuh Tiwi.
Akan tetapi, tipu muslihat Aditya tidak bisa mengelabui polisi dan Aditya akhirnya ditangkap sebagai tersangka peristiwa pembunuhan yang terjadi pada 19 Juli 2025 tersebut.
Sebagai informasi, istri Aditya merupakan teman dekat korban, bahkan keduanya tinggal di rumah dinas yang bersebelahan.
Baca juga: GAJI Aditya Hanafi ASN Pembunuh Pegawai BPS Haltim, Curi Uang Korban Demi Biaya Nikah & Pesawat Ortu
Kondisi ini pula yang bikin Aditya bisa masuk ke kediaman korban tanpa harus izin.
Aditya Hanafi merengsek masuk ke kediaman Tiwi pada pukul 05.22 WIT secara diam-diam.
Ia langsung menjalankan aksinya untuk bikin Tiwi yang sedang tidur menjadi pingsan.
Korban yang sempat tidak sadarkan diri akhirnya sadar dan Aditya memaksa korban yang dalam keadaan tangan terikat dan mulut dilakban memberinya uang.
Selanjutnya, mengambil handphone milik korban dan meminta diberikan password untuk membukanya.
Hanafi kemudian membuka Jenius atau aplikasi simpan uang dan memaksa korban memberikan pin.
Ketika pin terbuka, uang korban sebanyak Rp 38 juta ditransfer ke Gopay korban dan kemudian ditransfer lagi ke rekening pelaku.
Pelaku juga membuka aplikasi pinjaman online dengan limit sekitar Rp 50 juta serta mengambil beberapa ratus uang tunai yang ada di kamar korban.
"Total uang milik korban yang berhasil diambil pelaku sekitar Rp 89 juta," kata Kapolsek Maba Selatan Ipda Habiem Ramadya.
"Dari uang korban itulah, Hanafi melunasi utang-utangnya dan melakukan deposit judi online," tambahnya.
Setelah itu, Hanafi membekap wajah korban dengan bantal selama sekitar 3 menit.
Korban mulai lemas, dan 10 menit kemudian korban kejang-kejang dan akhirnya meninggal.
Setelah tubuh korban tidak lagi bergerak, pelaku sempat mencari tahu tanda-tanda orang baru meninggal, untuk memastikan korban sudah meninggal atau belum.
Baca juga: Sosok & Jabatan Aditya Hanafi Pembunuh Tiwi Pegawai BPS Haltim, Ikut Antar Jenazah, Ganti Bio Korban
Merasa perbuatan pembunuhannya tak diketahui orang, Hanafi pun melangsungkan pernikahannya dengan Almira Fajriyati Marsaoly, Minggu (27/7/2025).
Seolah tak berdosa, Hanafi yang datang ke rumah calon istrinya terlihat semringah.
Bahkan, pelaku terlihat tersenyum bahagia.
Hanafi melangsungkan akad nikah dengan baju pengantin berwarna serba putih.
Senyumnya terus menyeriangi di acara tersebut.
Namun, kebahagian Hanafi yang berlangsung sebentar lantaran Pores Halmahera Timur berhasil membekuknya.
Mengetahui bahwa hanafi merupakan pelaku pembunuhan Tiwi, istri pelaku hingga saat ini masih syok, sehingga tak bisa dimintai keterangan
"Kami telah memeriksa 8 saksi termasuk pelaku. Untuk istri pelaku belum diperiksa, karena masih syok setelah mendapatkan kabar bahwa suaminya melakukan pembunuhan," tutur Ipda Habiem Ramadya.
Ipda Habiem menyebutkan bahwa pelaku akan disangkakan dengan pasal 340 dan atau 339 subsider 351 ayat 3 KUHP, tentang tindak pidana pembunuhan berencana dengan ancaman maksimal hukuman mati atau 20 tahun kurungan penjara.
Artikel ini telah tayang di Tribunnewsmaker.com berjudul : Awal Mula Pegawai BPS Halmahera, Maluku Utara Sampai Dihabisi Rekan Kerja dengan Keji, Sakit Hati?
Bak Sadar Iblis Dalam Tubuh, Hanafi Minta Dirukyah Pasca Bunuh Pegawai BPS Haltim, Istri Trauma |
![]() |
---|
Kondisi Terkini Hubungan Almira Dengan Pembunuh Pegawai BPS Haltim, Ogah Jenguk Hanafi di Penjara |
![]() |
---|
FAKTA KEJI Hanafi Sebelum Bunuh Pegawai BPS Haltim, Ngaku Kecelakaan ke Istri, 2 Hari Intai Korban |
![]() |
---|
Kalah Judol Rp 130 Juta Semalam, Hanafi Malah Pamer Saldo ke Istri, Yakinkan Tak Bunuh Tiwi |
![]() |
---|
Fakta Baru Pembunuhan dan Perampokan Pegawai BPS Halmahera Timur, Sempat Telepon Istri Hanafi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.