Palembang Berdaya Sejahtera
Serahkan LKPD 2023, Sekda Yakin Palembang Raih Opini WTP
Pemerintah Kota Palembang optimis bisa meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
PALEMBANG - Pemerintah Kota Palembang optimis bisa meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
Hal ini dikemukakan Sekretaris Daerah Kota Palembang, Aprizal Hasyim, usai menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2023 (Unaudited) di Kantor BPK Perwakilan Sumsel, Rabu (26/3/2025).
"Untuk hasil di tahun 2023 ini, kita harus kembali meraih status tersebut," ujar Aprizal.
Ia menyampaikan, LKPD ini akan menjadi bahan BPK untuk melakukan pemeriksaan.
"Akan keluar hasilnya di bulan Juni," kata.
LKPD yang telah diserahkan tersebut, Aprizal melanjutkan, akan diperiksa langsung BPK dengan poin menyeluruh, baik Laporan Realisasi Anggaran, Neraca, Laporan Arus Kas, Laporan Perubahan Ekuitas dan lain sebagainya.
"Dan itu semua akan diperiksa, dipelajari, bahkan dibenahi terkait administrasi apa pun yang ada di Pemerintah kota Palembang," ungkap Aprizal. (*)
| Wamen Pertanian Pastikan Menu MBG Aman dan Bergizi, Anak-anak Jadi Suka Sayur |
|
|---|
| Palembang Dapat Bantuan Alsintan dan Benih dari Kementan untuk Tingkatkan Produktivitas Petani |
|
|---|
| Wali Kota Dorong IDI Palembang Inovasi Kesehatan dan Kolaborasi untuk Masyarakat Miskin |
|
|---|
| Kota Palembang Raih Sertifikat Salah Satu Stand Terbaik di kegiatan Festival Rempah Sumsel 2025 |
|
|---|
| Wali Kota Palembang Ratu Dewa Resmikan RDP Center dengan Menggunting Pita Merah. |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.