Baim Wong Gugat Cerai Paula Verhoeven

Kebenaran Isu Paula Verhoeven Diduga Transfer Uang ke Rekening Selingkuhan, Pihak Baim Buka Suara

Begitupun dugaan adanya kiriman uang dari Paula Verhoeven untuk sosok pria tersebut.

Penulis: Rizka Pratiwi Utami | Editor: Fadhila Rahma
Instagram
Kebenaran Isu Paula Verhoeven Diduga Transfer Uang ke Rekening Selingkuhan 

SRIPOKU.COM - Setelah Dimas Seto, kini muncul inisial lain yang diduga selingkuhan Paula Verhoven.

Bukan itu saja, beredar kabar jika Paula Verhoeven memberikan transferan sejumlah uang untuk pria inisial N.

Menanggapi banyaknya isu yang simpang siur membuat pihak Baim Wong buka suara.

Ditegaskan Fahmi Bachmid jika dalam isi gugatan Baim Wong tidak menuliskan sosok pria yang diduga berselingkuh dengan Paula Verhoeven.

Apalagi isu Paula Verhoeven mengirimkan transferan sejumlah uang untuk pria yang diduga selingkuhannya.

"Saya harus buka dokumen. Tidak ada inisial dalam dokumen gugatan saya," kata Fahmi.

Bahkan Fahmi tidak mengetahui kabar sosok inisial N yang disebut karyawan Baim Wong.

"N siapa lagi tuh. Nggak, nggak. Saya harus buka dokumen. Jadi saya tidak tahu inisial. Tidak ada inisial dalam gugatan saya," ujar Fahmi.

Begitupun dugaan adanya kiriman uang dari Paula Verhoeven untuk sosok pria tersebut.

Diakui Fahmi tidak mengetahui lebih dalam mengenai hal itu.

"Saya nggak tahu. Coba nanti ada Baim, tanya. Saya nggak sampai sejauh itu," ungkap Fahmi.

Namun demikian perceraian Baim dan Paula karena adanya perselisihan paham hingga akhirnya rumah tangga mereka kini tidak bisa bersatu kembali.

"Yang jelas kalau memang terjadi perselisihan terus menerus dan terjadi pisah tempat tinggal, itu bagian alasan untuk mengajukan permohonan perceraian," ungkap Fahmi.

"Jadi ada syaratnya, ada batasannya, jadi tidak serta merta tidak semua bisa mengajukan permohonan cerai," lanjutnya.

Baim Wong Bongkar Sikap Anak-anaknya Usai Diisukan Halangi Bertemu Paula, Minta Istri Lebih Sabar
Baim Wong Bongkar Sikap Anak-anaknya Usai Diisukan Halangi Bertemu Paula, Minta Istri Lebih Sabar (Kolase)

Baca juga: Pernah Jadi Korban Paula Verhoeven, Sahabat Bongkar Kelakuan Istri Baim Wong ke Mantan Suaminya

Paula Pilu Datang saat Acara Ultah Kenzo Selesai Usai tak Diundang

Sebelumnya hebih video Paula Verhoeven datangi rumah Baim Wong untuk memberikan anaknya Kenzo Eldrago Wong hadiah ulang tahun ke-2 tahun.

Sayangnya saat sampai, kedua anaknya bahkan tak ada satupun di rumah.

Adapun Paula Verhoeven tak bertemu dengan putranya Kenzo Eldrago Wong yang sedang berulang tahun pada Rabu (9/10/2024).

Bahkan Paula Verhoeven tidak mengetahui ada acara pesta ulang tahun anaknya yang digelar Baim Wong secara diam-diam.

"Oke, sekarang kita mau surprisein Kenzo," ucap Paula Verhoeven di Instagram storynya yang memperlihatkan dirinya duduk di dalam mobil.

Terlihat Paula Verhoeven membawakan sebuah bucket berisi makanan kesukaan Kenzo yaitu permen coklat dan minuman pinguin berwarna biru. 
  
Tak hanya bucket, Paula Verhoeven juga membawakan makanan yang rencananya akan dimakan bersama dengan sang anak. 

"Terus aku udah bawa kue ulang tahun mau makan bareng Kenzo, mau kasih hadiah aja," lanjut Paula Verhoeven

Ternyata, bucket yang diberikan oleh Paula Verhoeven merupakan permintaan dari Kenzo langsung. 
  
Sepanjang perjalanan senyum mengembang di wajah Paula Verhoeven.

Ia terlihat begitu antusias karena akan segera bertemu Kenzo serta memberikan hadiah. 
 
Sayangnya ketika sudah sampai, Paula Verhoeven harus menelan kekecewaan karena rupanya Kenzo tidak ada di sana.

"Kenzonya dimana pak?" tanya Paula Verhoeven kepada seorang laki-laki yang ada di sana. 

"Keluar tadi, dari pagi," jawab laki-laki yang mukanya diblur tersebut. 

Ketika Paula Verhoeven menanyakan kemana perginya sang anak, laki-laki tersebut menjawab tidak tahu. 
 
Terlihat juga sudah ada dekorasi sederhana di rumah tersebut yang menandakan Kenzo akan merayakan ulang tahun.

"Ini jam berapa acaranya Pak?," tanya Paula Verhoeven lagi sembari melihat dekorasi yang sudah terpasang. 
  
"Enggak tahu," jawab laki-laki itu lagi. 

Rupanya Baim Wong berniat mengadakan acara ulang tahun Kenzo tanpa memberi tahu Paula Verhoeven.
 
"Enzo mamanya kelupaan diundang ya?" tulis Paula Verhoeven.

Lalu Paula Verhoeven meletakan bucket istimewa yang dibawanya itu di atas meja. 
 
"Nanti mama dateng lagi ya Kenzo," ucap Paula Verhoeven setelah menyimpan bucket tersebut.
 
Terlihat raut wajah kecewa terpancar di wajah Paula Verhoeven karena tidak dapat menemui anaknya.

Hingga akhirnya Paula Verhoeven kembali mengunggah video dirinya akhirnya bisa bertemu Kenzo dan Kiano.

Dalam video Paula Verhoeven datang tengah malam pada pukul 22.36 WIB saat acara ultah sudah selesai dan rumah sudah sepi.

Paula Verhoeven tampak antusias saat bertemu Kenzo yang sudah ia nanti sejak pagi.

Selama video ia hanya mengelus kepala Kenzo dan sesekali mencium anaknya tersebut di tengah dekor acara ultah.

Tak diketahui apa percakapan anak dan ibu tersebut, namun keberadaan Baim Wong dipertanyakan.

Hal ini lantaran selama Paula Verhoeven disana tak tampak batang hidung Baim Wong usai mengajak anak-anaknya pergi tanpa dirinya.

Sebelumnya Paula Verhoeven sudah menitipkan hadiah bucket untuk anaknya Kenzo saat datang pertama kali.

Di dalam bucket itu, tertulis sepucuk surat yang penuh pesan haru dari Paula Verhoeven untuk Kenzo.

Sebagai seorang ibu, Paula Verhoeven mendoakan segala hal yang baik untuk putranya tercinta. 

Di dalam surat tersebut, Paula Verhoeven juga menyelipkan nama Baim Wong yang membuat warganet ramai memperbincangkannya.

"Happy birthday Kenzo. Sehat-sehat, mama papa berdoa agar Kenzo selalu menjadi anak yang sholeh. 

Love Always, mama papa," tulis Paula Verhoeven dalam surat di buket bunga.

Baca berita menarik Sripoku.com lainnya di Google News

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved