Berita Selebriti
Penyebab Isu Pernikahan Raline Shah Viral, Kuak Fakta soal Jadi Istri Brian Armstrong CEO Coinbase
Bukan sekadar ucapan selamat, Raline Shah menyebut pernikahan Brian dengan Angela Meng adalah pernikahan pertama mereka. Sekaligus klarifikasi dari Ra
Sosok Raline Shah dikenal sebagai aktris, model dan pengusaha.
Wanita dengan paras cantik ini merupakan keturunan Melayu Deli, Sumatera Utara dan Melayu Malaysia.
Anak sulung dari tiga bersaudara ini mengawali karir melalui ajang Putri Indonesia 2008 dengan gelar Putri Favorit Indonesia.
Wanita yang kini berusia 37 tahun ini juga terjun ke dunia akting dengan membintangi sosok Riani dalam film 5 cm.
Sukses memerankan karakter perempuan yang ambisius di film tersebut, Raline Shah pun menjadi kerap berperan di beberapa film layar lebar Indonesia.
Beberapa penghargaan pun berhasil diraihnya sebagai bukti kepiawaiannya dalam berakting yakni dengan kategori aktris pendukung terbaik.
Raline Shah dikenal sebagai sosok yang memiliki jiwa sosial yang tinggi dengan mendirikan yayasan bersama teman-temannya.
Selain itu, ia juga membangun bisnis kedai kopi dengan membuka KISAKU pada 2019.
Di luar bidang seni dan bisnis, Raline Shah ternyata memiliki hobi terjun ke alam bebas.
Bahkan, ia sempat mendaki gunung demi menjalankan hobinya tersebut.
Keluarga
Terkait keluarganya, ternyata Raline Shah merupakan anak seorang mantan pejabat penting di Indonesia.
Ayahnya, Rahmat Shah, merupakan seorang pengusaha asal Sumatra Utara yang pernah menjabat sebagai Senator di Majelis Permusyawaratan Rakyat dari tahun 1999 hingga 2004
Selain itu, Rahmat Shah sempat menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah dari tahun 2009 hingga 2014.
Sedangkan, ibunya Roseline Abu memiliki jiwa sosial yang tinggi seperti Raline Shah.
Roseline Abu merupakan seorang dermawan sekaligus pegiat YPAC Medan (Yayasan Pembinaan Anak Cacat), sebuah sekolah untuk anak-anak cacat mental dan fisik sejak tahun 2010.
Roseline juga pernah menjadi presiden Women’s International Club di Medan dari tahun 2002 hingga 2004.
Raline memiliki dua orang adik laki-laki, Rollin dan Rollan.
Artikel ini telah tayang di BanjarmasinPost.co.id
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.