Berita Kepri
Keindahan Wisata Pantai Tanjung Pinggir Batam Suguhkan View Kota Singapura
Keindahan destinasi wisata di Batam khususnya pantai sudah tidak diragukan lagi. Wisata Pantai Tanjung Pinggir Batam Suguhkan View Kota Singapura
Pantauan Tribun Batam, Sabtu (13/4/2024) sore, Pantai Tanjung Pinggir ramai mulai dari pagi hingga sore.
Mayoritas dari mereka membawa keluarga untuk berenang.
Sedangkan sore ke malam hari dominan pasangan muda-mudi yang menghabiskan waktu malam Minggu.
Kadispar Kepri, Guntur Sakti menilai, sudah saatnya pariwisata Batam, serta secara umum Kepri bangkit melejit kembali.
Menurutnya, kondisi ekonomi dari sektor pariwisata Batam saat ini mulai dari agen travel, pemilik destinasi wisata, hotel hingga asosiasi merasakan gairah kembali.
Kondisi berbalik dirasakan sejak covid-19 melanda, membuat industri pariwisata di Batam terus merosot hingga terjadi penutupan hotel serta PHK dimana-mana.
“Kini saatnya dunia pariwisata kita di Kepri. Khususnya Kota Batam kembali hidup. Sehingga, kunjungan wisman terus mengalami kenaikan,” sebutnya.
Kemudian, Pemerintah Provinsi Kepri menetapkan sejumlah kawasan strategis, destinasi wisata di Provinsi Kepri.
Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Gubernur Kepri Nomor 1263 tahun 2022 tentang, Destinasi Pariwisata, Kawasan Strategis Pariwisata dan Daya Tarik Wisata Provinsi Kepri.
Cukup Bayar 10 Ribu Rupiah
Tiket masuk pantai, tak harus merogoh kocek terlalu dalam, masuk ke kawasan itu cukup mengeluarkan Rp 10.000 untuk dewasa dan Rp 5.000 untuk anak-anak, kamu bisa beraktivitas sepuasnya di pantai tersebut.
Jam operasional pantai mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB.
Di sekitar pantai juga sudah berdiri stan yang menjual aneka makanan dan minuman.
Di pintu masuk ada dua petugas yang standby berjaga mengutip tiket.
Pengelola kawasan wisata pantai Tanjung Pinggir, Oyong menyebutkan harga tiket masuk 10 ribu itu hanya tiket masuk.
| Jalin Kemitraan dengan iSport, Bintan Resorts jadi Surga Atlet Sport Tourism |
|
|---|
| Dukungan Bank Mandiri dan Indofood Menambah Dimensi Baru di Bintan Marathon 2024 |
|
|---|
| Tingkatkan Dunia Pariwisata, DPRD Provinsi Kepulauan Riau Berkunjung ke Dispar Sumatera Barat |
|
|---|
| Nikmati Wisata di Kota Kijang Bintan, Cocok Ajak Anak-anak untuk Bermain |
|
|---|
| Sandiaga Uno Buka Turnamen Batam Golf Challenge di Southlinks Country Club Batam |
|
|---|
