BWF World Tour Finals 2023
Hasil BWF World Tour Finals 2023, Duel Merah Putih Fajar-Rian Revans Atas Bagas-Fikri
Hasil BWF World Tour Finals 2023, perdana ganda putra Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto menghadapi rekan senegaranya
SRIPOKU.COM - Hasil BWF World Tour Finals 2023, perdana ganda putra Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto menghadapi rekan senegaranya yakni Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana, Rabu (13/12/2023).
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto keluar sebagai pemenang dalam pertandingan di Grup B BWF Word Tour Finals 2023.
Fajar/Rian berhasil menang dua game langsung yakni 21-14,21-19, laga yang digelar di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China.
Jalannnya Pertandingan
Kesalahan di awal-awal game yang dilakukan Fajar dan Rian membuat Fikri/Bagas unggul dua angka.
Ketinggalan dua angka membuat pasangan Fajar/Rian tancap gas dengan cepat mengembalikan keadaan untuk memipin 3-2.
Selanjutnya kedua pasangan saling balas poin sampai kedudukan 9-9.
Fajar/Rian lebih dulu unggul pada interval gim pertama dengan selisih dua poin usai pengembalian dari Bagas yang terlalu menyamping.
Selepas jeda, Fajar/Rian memperbesar keunggulannya menjadi enam angka pada 16-10.
Kesalahan demi kesalahan masih sering dilakukan Fikri/Bagas saat pukulannya tidak melewati net dalam adu drive.
Fajar/Rian akhirnya dengan nyaman mencatatkan game point duluan dengan keunggulan enam poin.
Sambaran Rian dari depan net menyudahi perlawanan Fikri/Bagas pada gim pembuka.
Pada gim kedua, Fajar/Rian membuka keunggulan dua angka pada skor 2-0 dan berlanjut di kedudukan 3-1.
Fikri/Bagas merespons dengan menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Mereka bahkan sempat berbalik unggul usai bola dropshot dari Rian tersangkut di net.
Kesalahan-kesalahan Fikri/Bagas dalam bertahan dan pengembalian kembali menguntungkan Fajar/Rian.
Fajar/Rian menjauh lagi dengan memimpin 9-5. Keunggulan bertahan sampai interval gim kedua dengan selisih lima poin.
Selepas jeda, Fajar/Rian makin nyaman dalam bermain hingga sempat unggul dengan selisih enam angka pada 14-8.
Permainan bola-bola cepat di depan net terus dipertontonkan dalam duel sesama ganda putra Indonesia itu.
Fikri/Bagas sempat menjaga asa usai memangkas ketertinggalan menjadi dua angka saja pada 14-16 hingga 15-17.
Tetapi kesalahan servis Fikri lagi-lagi memberikan poin cuma-cuma bagi Fajar/Rian untuk menjauh lagi dengan margin tiga poin.
Fajar/Rian akhirnya mencatatkan match point pertama dengan skor 20-18.
Fikri/Bagas sempat menambah satu angka, sebelum reli sengit di akhir laga dimenangkan Fajar berkat pukulan keras yang gagal dikembalikan.
Berita Telah Tayang di BolaSport.com
Istri Tewas di Hotel Palembang Usai Check In Bareng Pria Lain, Suami AP Akui Rumah Tangga Harmonis |
![]() |
---|
Fakta Wanita Hamil Muda Tewas di Hotel Palembang, Diduga Check In Bareng Pria Lain Usai Antar Suami |
![]() |
---|
KLARIFIKASI Ustaz Yusuf Mansur pasca Video Doa Berbayar Rp20 Juta Viral, Ngaku Cuma Suka Bercanda |
![]() |
---|
Aksi Jual Jasa Doa di Live Viral, Rp 20 Juta untuk Alfatihah, Ustaz Yusuf Mansur Akui Bercanda |
![]() |
---|
Detik-detik Olla Ramlan Pingsan di Pemakaman Ibunya, Terpukul Pulang dari Luar Kota, Kondisi Drop |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.