Berita Selebriti

Sosok Jane Abel, Anak Bambang Pamungkas yang Merasa Diusir Ayahnya Sendiri, Kelakuan Ibu Tiri Dikuak

Jane Abel kembali jadi sorotan saat menguak cerita lama yang bikin dirinya sakit hati ulah Bambang Pamungkas dan Tribuana Tungga Dewi.

Instagram
Sosok Jane Abel, Anak Bambang Pamungkas yang Merasa Diusir Ayahnya Sendiri 

Jane Abel berniat menyambangi kediaman Bambang Pamungkas tanpa memberi kabar terlebih dahulu kepada Tribuana Tungga Dewi.

Hingga pada akhirnya, Jane Abel datang dan bertemu Bambang Pamungkas.

Saat itu Bambang Pamungkas langsung mengajak salaman Jane Abel.

"Itu tahun 2020 aku sempet main ke rumah ayah, aku nggak bilang, tapi istrinya nggak tahu, karena masa pandemi aku sadar diri bawa baju ganti bersih-bersih, ayah ketika aku belum ganti baju dia udah salim," ujar Jane Abel.

Jane Abel (kanan) putri Bambang Pamungkas (tengah) dibully karena ayah imbas tak pernah hadir ke sekolah.
Jane Abel (kanan) putri Bambang Pamungkas (tengah) dibully karena ayah imbas tak pernah hadir ke sekolah. (capture/YouTube)

Baca juga: TAGIH di AKHIRAT Jane Abel Anak Bambang Pamungkas Tulis Pesan Misterius, Ibu Sambung Terkejut

Namun, setelah Jane Abel berganti baju di kamar mandi, Tribuana Tungga Dewi menolak untuk bersalaman dengannya.

"Tapi aku pas udah ganti istrinya enggak mau salim, kayak mohon maaf dia bilang gitu," kata Jane Abel.

Setelah itu, Jane Abel dan Bambang Pamungkas serta istrinya banyak bercerita.

Terutama soal biaya pendidikan dan masa depan Jane Abel.

"Terus kita cerita kayak kita di sini berjuang buat pendidikan kamu, masa depan kamu," tutur Jane Abel.

Saat itu juga, Tribuana Tungga Dewi basa-basi kepada Jane Abel.

Tribuana Tungga Dewi menanyakan soal kedatangan Jane Abel yang secara tiba-tiba.

Sehingga, Tribuana Tungga Dewi tak melakukan persiapan apapun.

"Istrinya bilang 'kenapa kok kamu nggak bilang mau kesini kan kita bisa siapin oleh-oleh'," ucap Jane Abel.

Jane Abel mengungkapkan alasannya datang secara tiba-tiba karena akan mengunjungi sang nenek.

"Aku bilang kangen sama oma," terang Jane Abel.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved