FIFA Match Day

Head to Head Marc Klok vs Mohammed Rashid, Lini Tengah Indonesia vs Palestina di FIFA Match Day

Inilah Head to Head Marc Klok vs Mohammed Rashid, Lini Tengah Indonesia vs Palestina di FIFA Match Day.

Penulis: Siti Umnah | Editor: adi kurniawan
Persib Bandung
Inilah Head to Head Marc Klok vs Mohammed Rashid, Lini Tengah Indonesia vs Palestina di FIFA Match Day. 

SRIPOKU.COM - Berikut ini disajikan head to head antara Marc Klok vs Mohammed Rashid yang menjadi lini tengah Indonesia vs Palestina.

Mantan dua sekawan di klub Persib Bandung tersebut akan berduel di laga uji coba FIFA Match Day Indonesia vs Palestina besok (14/06/2023).

Kini keduanya akan memperkuat negara asalnya masing-masing yakni Marc Klok akan berada di Skuad Garuda sementara Mohammed Rashid kemballi ke negaranya yakni Palestina.

Baca juga: Lokasi Penukaran Tiket Laga Indonesia vs Palestina Besok, PSSI Tegaskan Tak Ada Penukaran di Stadion

Marc Klok dan Mohammed Rashid akan bertemu di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya yang berlangsung pukul 19.30 WIB.

Meski kini tak lagi berada di klug yang sama yakni Persib Bandung, terlihat hubungan antara Marc Klok dan Mohammed Rashid masih membaik.

Sebelum laga Indonesia vs Palestina dimulai, keduanya semoat berinteraksi melalui akun intagram pribadi masing-masing.

Baca juga: Jelang FIFA Matchday, Erick Thohir Ungkap 2 Alasan Pentingnya Laga Timnas Indonesia vs Palestina

Berikut head to head lini tengah Indonesia vs Palestina yang akan mempertemukan Marc Klok vs Mohammed Rashid.

Berada di Skuad Garuda, Marc Klok berada di posisi gelandang box to box yakni posisi yang dianggap sebagai penyeimbang permainan lini tengah.

Sementara Mohammed Rashid berada di posisi gelandang bertahan murni.

Lokasi Penukaran Tiket Pertandingan Indonesia vs Palestina 14 Juni 2024 di Surabaya
Lokasi Penukaran Tiket Pertandingan Indonesia vs Palestina 14 Juni 2024 di Surabaya (capture/instagram/@pssi)

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Palestina FIFA Matchday, 4 Pemain Abroad Terancam tak Dapat Bermain

Dengan posisi tersebut, duel antara Marc Klok vs Mohammed Rashid akan semakin seru saat Indonesia melakukan serangan balik ke Palestina.

Kawan seperjuangan Marc Klok di Persib Bandung Mohammed Rashid akan menjadi penjegal pertama saat transisi permainan yang dimulai dari lini tengah Indonesia.

Timnas Indonesia diprediksi menggunakan formasi 3-4-3 sementara Palestina akan bermain dengan formasi 4-2-3-1.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Palestina FIFA Matchday, 4 Pilar Abroad Terancam Absen

Sementara dari segi karier, Mohammed Rashid tak memperpanjang kontraknya dengan Persib Bandung.

Kemudian ia memutuskan untuk kembali ke klub negara asalnya yakni Palestina.

Rashid berhasil membawa klubnya yakni Jabal Al-Mukaber menjadi juara Liga Palestina musim 2022/2023.

Baca juga: Erick Tohir Umumkan Hasil Penjualan Tiket Laga Indonesia vs Palestina Akan Disumbangkan ke Palestina

Sebuah prestasi yang belum mampu disamai oleh Marc Klok yang masih betah di Persib Bandung.

Marc Klok pada kompetisi Liga 1 2022/2023 belum mamu membawa Persib Bandung menjadi juara Liga 1 2022/2023.

Duel antara Marc Klok vs Mohammed Rashid ini menjadi momen duel perdana keduanya baik di klub maupun di negara.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved