Tutorial

Cara Pesan Tiket Kereta Api Tahun 2023, Sekarang Bisa Pesan Tiket H-45 Jelang Keberangkatan

Pelanggan PT KAI kini dapat membeli tiket kereta jarak jauh H-45 sebelum tanggal keberangkatan mulai Sabtu (10/6/2023).

SRIPOKU.COM/WELLY HADINATA
Suasana keberangkatan penumpang KA tujuan Lubuk Linggau yang tampak lengang di Stasiun Kereta Api Kertapati Palembang, beberapa waktu lalu. 

3. Masukkan nomor ponsel dan email lalu klik "Lanjutkan"

4. Masukkan kata sandi kemudian klik "Daftar"

5. Buka email untuk melakukan verifikasi akun KAI Access menggunakan email yang didaftarkan

6. Login akun KAI Access

7. Pilih jenis identitas (KTP/ paspor), nomor KTP/ paspor, jenis kelamin, dan nama lengkap.

Jika akun sudah dibuat, berikut cara membeli tiket kereta melalui KAI Access:

1. Login ke akun KAI Access

2. Pada halaman beranda, pilih tanggal keberangkatan dan/atau balik, stasiun asal, stasiun tujuan, beserta jumlah penumpang. Perlu dicatat bahwa penumpang bayi tidak mendapat kursi sendiri. Klik "Cari"

3. Tunggu sampai rute kereta yang tersedia muncul

4. Perhatikan stasiun keberangkatan dan kedatangan beserta jamnya

5. Pilih kereta mana yang ingin dinaiki

6. Isi data yang diminta. Pastikan data yang disampaikan tidak keliru

7. Klik "Bayar Sekarang"

8. Lakukan pembayaran. Pemesan akan menerima kode booking setelah pembayaran diterima

9. Kode booking tersebut dapat dicetak pada mesin check in counter di stasiun.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved