Berita Selebriti
Ungkapan Haru Enzy Storia Untuk Molen Kasetra Disorot, Perjalanan Cinta Dikenang Pasca Jadi Istri
Inilah ungkapan haru Enzy Storia untuk Molen Kasetra yang menjadi sorotan pasca resmi menjadi istri.
Penulis: Melati Putri Arsika | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM - Pernikahan Enzy Storia dan Molen Kasetra digelar khidmat.
Hanya dihadiri kerabat dan sahabat terdekat, Enzy Storia sengaja tak mengumbar sosok sang suami, Molen Kasetra.
Namun pasca resmi menjadi istri, Enzy Storia menguak ungkapan dari hati untuk Molen Kasetra.
Baca juga: Saksi Cinta Enzy Storia dan Molen Kasetra, Febby Rastanty Bongkar Fase PDKT, Hubungan LDR Bocor
Pernikahan yang digelar pada Sabtu ( 20/5/2023) menjadi hari bahagia Enzy Storia.
Setelah jomblo bertahun-tahun, akhirnya Enzy Storia melabuhkan hatinya.
Bersama Molen Kasetra, Enzy Storia berlabuh membina rumah tangga.
Ia pun mengaku tak menyangka dengan pernikahan yang terjadi.
Jodoh yang sudah dia serahkan kepada Tuhan menjadi jawaban indah di tahun 2023.
Apalagi ia meminta untuk bisa menikah bersamaan sahabatnya Jessica Mila.
Tepat dua pekan pasca Jessica Mila menikah, Enzy Storia akhirnya menyusul.
Bak doa dikabulkan, Enzy Storia merasakan kebahagian berlipat ganda.
"Sampai juga akhirnya di fase ini," tulis Enzy Storia dikutip Sripoku.com dari Instagramnya, Minggu (21/5/2023).
Enzy Storia menguak ungkapan haru untuk sang suami.
Ia berterima kasih kepada Molen Kasetra yang mengabulkan impiannya untuk memiliki pernikahan yang sederhana.
"Terima kasih sudah mewujudkan mimpiku untuk menikah secara sederhana, intimate dan sakral @molenkasetra," ungkapnya.
Baca juga: Enzy Storia Diam-diam Menikah, Momen Usai Ijab Qobul Disorot, Janji Bersama Jessica Mila Terkabul
Tak hanya itu, Enzy Storia menyampaikan ketulusannya atas Molen Kasetra yang sudah hadir dalam hidup.
Ia tak menyangka sosok pria 36 tahun ini menjadi suami yang dicintainya.
"Terima kasih sudah hadir dan menjadi teman hidupku," jelasnya.
"Semoga kita bisa selalu berjalan bersama dan bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik lagi. I love you," imbuhnya.
Baca juga: Sosok Molen Kasetra, Resmi Jadi Suami Enzy Storia Pasca Pacaran Diam-diam, Anggota Geng BKR Brothers
Sebelum ungkapan tersebut, Enzy Storia membeberkan pertemuannya dengan Molen Kasetra.
Hubungan long distance relationship alias jarak jauh menjadi cobaan bagi Enzy Storia.
"Melihat ke belakang perjalananku yang cukup panjang, sampai akhirnya mengikhlaskan kehendak Allah SWT saja dan fokus dengan hal lain," ungkapnya.
"Ternyata ketika sudah berserah malah dipermudah semuanya. Ketemu jodoh yang bahkan tidak di satu kota yang sama," lanjutnya.
Kendati begitu, rencana Tuhan mempertemukan dengan Molen Kasetra menjadi kenangan terindah bagi Enzy Storia.
Ia begitu mengenang sosok Molen Kasetra yang pertama kali ditemuinya.
Bahkan ia mengaku sempat tak memiliki niat apapun ketika bertemu Molen Kasetra.
"Saling mengenal tanpa ada niat apa-apa awalnya," katanya.
Baca juga: Definisi Omongan jadi Doa, Enzy Storia & Jessica Mila Ternyata Nikahi Pria dengan Tanggal Lahir Sama
Namun, seiring berjalannya waktu, Enzy Storia menangkap sinyal jodoh yang diberikan Tuhan.
Ia akhirnya melabuhkan hati kepada Molen Kasetra, seorang diplomat muda yang tinggal di Amerika.
"Ternyata menyadari bahwa yang dicari adalah orang yang bisa mengerti dan satu visi," tambahnya.
Pernikahan pun berhasil digelar dengan khidmat tanpa adanya pemberitahuan yang menghebohkan.
Pernikahan Enzy Storia dan Molen Kasetra menjadi kabar yang mengejutkan bagi publik.
Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News
| BAHAGIANYA Vega Darwanti Kuak Kondisi Terkini Tukul Arwana, Wajah Segar dan Jalani Terapi Bicara |
|
|---|
| Kondisi Nada Pasca Operasi Skoliosis, Putri Deddy Corbuzier Relakan Balet karena Besi di Tubuhnya |
|
|---|
| Rp53 Miliar Lenyap, Mongol Bongkar Dalang Calon Gubernur yang Nipu, Terlanjur Divonis & Dimiskinkan |
|
|---|
| ART Artis Pesta Miras hingga Curi Baju, Terbongkar Lewat Sosmed dan CCTV: 2 Bulan Kerja Beli Iphone |
|
|---|
| SOSOK Yosika Ayumi, Pacar Aksa Uyun Anak Soimah yang Kena 'Ospek' Dicaci Maki, Hubungan Awet 3 Tahun |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/Ungkapan-Haru-Enzy-Storia-Untuk-Molen-Kasetra.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.