Sinetron Cinta Setelah Cinta
Sinopsis Sinetron Cinta Setelah Cinta Malam Ini, Ben Lakukan Hal Jahat ke Starla, Pacar Arya Diculik
Sinetron Cinta Setelah Cinta bercerita tentang kehidupan sebuah keluarga yang terlihat sempurna ternyata menyimpan sebuah rahasia memilukan.
Penulis: Nadyia Tahzani | Editor: pairat
SRIPOKU.COM - Berikut Sinopsis Sinetron Cinta Setelah Cinta tayang malam ini, Rabu 22 Februari 2023.
Sinetron Cinta Setelah Cinta bercerita tentang kehidupan sebuah keluarga yang terlihat sempurna ternyata menyimpan sebuah rahasia memilukan.
Merasa beruntung memiliki suami seperti Niko seorang pengusaha sukses dan seorang anak perempuan Audrey, kini Starla harus menelan kepahitan atas perselingkuhan Niko dengan teman sekolah mereka berdua yakni Ayu.
Sinetron Cinta Setelah Cinta ini dibintangi sejumlah artis ternama seperti Ririn Dwi Ariyanti, Eza Gionino, Indah Indriana, dan lain-lain.
Sinetron Cinta Setelah Cinta tayang setiap hari pukul 18.50 WIB di SCTV.
Sinopsis 22 Februari 2023
Malam ini, Starla, Nila, dan Arya pergi ke tempat foto prewedding kedua.
Kali ini konsepnya yaitu memakai pakaian tradisional di rumah tradisional.
Baca juga: Daftar Rating Sinetron Terbaru, Sinetron Cinta Setelah Cinta Merosot Jauh, Turun ke Peringkat 4
Mereka tampak bahagia layaknya sepasang kekasih yang dimabuk asmara.
Niko juga diam-diam memperhatikan mereka.
Ayumi menguatkan Niko agar bisa move on dari Starla.
Namun Niko juga menyimpan kekhawatiran jika Ayumi akan menjadi korban Ayu selanjutnya.
Di sisi lain, Ben tidak kehabisan akal untuk mengambil Starla dari Arya.
Ben membuat Starla pingsan dan membawanya pergi.
Jangan lupa saksikan kisah selanjutnya Sinetron Cinta Setelah Cinta yang akan tayang di SCTV malam ini, pukul 19.05 WIB.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/Sinopsis-Sinetron-Cinta-Setelah-Cinta-Malam-Ini-22-Februari-2023.jpg)