Liga Inggris

Prediksi Skor Arsenal vs Man City Liga Inggris, Ngotot demi Puncak, The Gunners dan Citizens Imbang

Kami sajikan prediksi skor big match Arsenal vs Manchester City pada laga tunda pekan ke-12 Liga Inggris, Kamis (16/2/2023) dini hari WIB.

Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
AFP
Ekspresi pemain Arsenal, Fabio Vieira dan Oleksandr Zinchenko usai mengalami hasil imbang kontra Brentford pada partai pekan ke-23 Liga Inggris 2022-2023 di Emirates Stadium, Sabtu (11/2/2023) 

SRIPOKU.COM - Kami sajikan prediksi skor big match Arsenal vs Manchester City pada laga tunda pekan ke-12 Liga Inggris, Kamis (16/2/2023) dini hari WIB.

Sejumlah bursa prediksi skor menempatkan hasil imbang pada laga antara The Gunners melawan The Citizens.

Ini karena Arsenal dan Manchester City akan tampil ngotot untuk merebut puncak klasemen Liga Inggris.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Arsenal vs Man City, Legenda The Gunners Sebut Tetap Waspada Meski Tanpa Haaland

SportsMole dan Evening Standard memasang skor 1-1, sementara Sportskeeda menetapkan skor 2-2.

Duel dua penghuni papan atas antara Arsenal vs Manchester City akan berlangsung di Stadion Emirates, Kamis (16/2/2023) pukul 02.30 WIB.

Prediksi Skor

Sportskeeda: Arsenal 2-2 Manchester City

Sports Mole: Arsenal 1-1 Manchester City

Evening Standard: Arsenal 1-1 Manchester City

Preview Pertandingan

Arsenal sendiri tengah menurun performanya seperti yang tampak pada tiga laga terakhir.

Pasalnya dari ketiga laga terakhir itu, Pasukan Mikel Arteta gagal meraih kemenangan.

Setelah dikalahkan Manchester City di ajang FA Cup, Arsenal kembali kalah 0-1 saat bersua Everton di Liga Inggris.

Teranyar, Bukayo Saka cs itu ditahan imbang Brenford 1-1 di Emirates Stadium pada pekan ke 23 Liga Inggris.

Kini posisi Arsenal di papan klasemen semakin dengan dengan Manchester City yang hanya berselisih tiga poin.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved