Persib Bandung
Faktor Keamanan, Kick Off Persib Bandung vs Borneo FC Resmi Diubah dan Digelar Tanpa Penonton
Alasan demi keamanan, jadwal kickoff pertandingan Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung vs Borneo FC resmi diubah.
SRIPOKU.COM- Alasan demi keamanan, jadwal kickoff pertandingan Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung vs Borneo FC resmi diubah.
Kepastian itu diketahui seusai muncul keterangan resmi di situs Persib Bandung pada Kamis (26/1/2023).
Laga Persib vs Borneo FC pada mulanya bakal digelar dengan waktu kickoff pukul 18.30 WIB.
Namun, jam mulai laga diganti menjadi 15.30 WIB. “Laga Persib vs Borneo FC akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 26 Januari 2023,” demikian pernyataan resmi Persib Bandung.
“Atas pertimbangan keamanan dan keselamatan pertandingan digelar tanpa kehadiran penonton dan kickoff dimajukan dari pukul 18.30 WIB menjadi pukul 15.30 WIB,” lanjut pernyataan itu.
Baca juga: Persib Bandung vs Borneo FC, Peluang Maung Bandung Usir Persija Jakarta dari Puncak Klasemen Liga 1
Direktur Persib Bandung Bermatabat, Teddy Tjahjono, memastikan bahwa dirinya sudah berusaha semaksimal mungkin agar bobotoh bisa memberikan dukungan langsung.
Akan tetapi, Teddy Tjahjono menjelaskan bahwa seluruh komponen yang terlibat dalam pelaksanaan pertandingan memiliki pertimbangak keamanan dan keselamatan.
“Namun, berdasarkan hasil penilaian oleh pihak berwenang, kami mendapatkan izin menggelar laga Persib kontra Borneo FC tanpa dihadiri oleh penonton karena pertimbangan faktor keamanan dan keselamatan,” ucap Teddy.
Teddy menyayangkan karena pendukung tidak bisa hadir dalam pertandingan Persib vs Borneo FC.
Baca juga: Prediksi Skor Persib Bandung vs Borneo FC, Ambisi Maung Kudeta Persija di Puncak Klasemen Liga 1
Kendati demikian, Teddy memastikan bahwa para pemain Persib Bandung bakal berusaha semaksimal mungkin dalam laga kontra Borneo FC.
“Saat ini disayangkan karena Bobotoh tidak bisa memberikan dukungan langsung dengan hadir di stadion,” ujar Teddy.
“Namun, saya berharap bobotoh tetap percaya bahwa perjuangan para pemain akan tetap maksimal walaupun hanya didukung dari rumah dulu,” kata dia.
Persib Bandung vs Borneo FC, Peluang Maung Bandung Usir Persija Jakarta dari Puncak Klasemen Liga 1 |
![]() |
---|
Persib Bandung vs Borneo FC, Luis Milla Siap Balaskan Dendam Dibantai Pesut Etam di Putaran Pertama |
![]() |
---|
Update Transfer Liga 1, Persib Bandung Dikabarkan Bakal Bajak Bek Kiri Persija Jakarta |
![]() |
---|
Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC, Pasukan Luis Milla Unggul Head to Head Atas Pesut Etam |
![]() |
---|
Prediksi Skor Persib Bandung vs Borneo FC, Misi Maung Bandung Kudeta Puncak Klasemen Liga 1 |
![]() |
---|