Berita Selebriti
Tanpa Asisten Rumah Tangga, Terungkap Kehidupan Lesti Kejora dan Rizky Billar, Cuma Tinggal Bertiga
Tanpa asisten rumah tangga, Lesti Kejora dan Rizky Billar ternyata kini cuma tinggal bertiga saja dengan putra mereka.
Penulis: Shafira Rianiesti Noor | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Setelah mencabut laporan KDRT Rizky Billar, kini pasangan Lesti Kejora dan suami sudah serumah lagi.
Meski begitu, Lesti Kejora dan Rizky Billar belum memperlihatkan kepada publik kemesraan seperti yang selama ini dipamerkan.
Rupanya kini Lesti Kejora dan Rizky Billar tinggal di rumah baru yang lebih kecil dari kediaman sebelumnya.
Terungkap pula, kondisi rumah Lesti Kejora dan Rizky Billar sekarang.
Tanpa asisten rumah tangga, Lesti Kejora dan Rizky Billar ternyata kini cuma tinggal bertiga saja dengan putra mereka.
Hal itu tampak diungkap Ady Sky, sahabat Rizky Billar belum lama ini.
"Cuma bertiga aja sekarang, cuma dia dede dan baby L," ucap Ady Sky, dikutip dari YouTube Intens Investigasi Jumat (2/12/22).

Baca juga: Karirnya di Indonesia Kini Mati, Rizky Billar Pindah ke Luar Negeri, Ayah Mertua Lesti Kejora Pamer
Sebelumnya, keduanya sempat menempati rumah kontrakan di Cilandak, Jakarta Selatan.
Disebutkan ketika itu, pasangan yang dijuluki Leslar sempat tinggal bersama orang tua mereka.
Namun setelah laporan KDRT berujung damai, Lesti dan Billar memilih pindah ke rumah kontrakan yang lebih sederhana.
Pada kesempatan itu, Ady Sky menilai banyak perubahan dalam diri Rizky Billar.
Diakui Ady Sky kini Rizky Billar tampak bersikap lebih kalem dari biasanya.
"Lebih kalem aja sekarang, kalem aja," terangnya.
Perlakuan Rizky Billar ke Lesti Kejora di Rumah Dikuliti
Sementara itu sebelumnya peringai Rizky Billar di rumah tampak dikuliti tetangga mereka.

Baca juga: Tak Marah Diminta Ceraikan Lesti, Pinkan Mambo Malah Dijanjikan Puluhan Juta oleh Rizky Billar, Baik
Hal ini terlihat dalam video rekaman yang beredar luas di media sosial. Video rekaman tersebut diduga diambil oleh tetangga Lesti Kejora dan Rizky Billar secara diam-diam.
Pantauan Sripoku.com dari Instagram @lambe_danu_official99, Rabu (26/10/2022) dalam video tersebut Rizky Billar dan Lesti Kejora tampak baru saja keluar dari kediaman mereka secara bersamaan.
Tak ada asisten maupun putra mereka yang turut menemani saat keduanya keluar dari rumah.
Rizky Billa tampak mengenakan baju kaos berwarna putih dan celana dengan warna yang senada.
Sedangkan Lesti Kejora tampak mengenakan dress berwarna coklat dan hijab dengan warna senada.
Keduanya akan menuju ke mobil mereka, tetapi ternyata Lesti Kejora dan Rizky Billar dihadang oleh beberapa penggemar yang sudah menunggu di luar rumah mereka.
Rizky Billar dan Lesti Kejora pun tampak berfoto dengan beberapa penggemar mereka.