Liga Inggris
Skor Babak Pertama Liga Inggris Nottingham vs Liverpool, Nunez Absen, Skor Berakhir Kacamata
Berikut skor babak pertama Liga Inggris antara Nottingham vs Liverpool, Sabtu (22/10/2022) petang.
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM - Berikut skor babak pertama Liga Inggris antara Nottingham vs Liverpool, Sabtu (22/10/2022) petang.
Skor babak pertama Liga Inggris antara Nottingham vs Liverpool masih tetap 0-0.
Skor babak pertama Liga Inggris antara Nottingham vs Liverpool yang berlangsung di Stadion City Ground.
Liverpool tampil minim serangan berbahaya karena tampil tanpa Thiago Alcantara dan Darwin Nunez.
Pemain Nottingham kerap mematahkan serangan Liverpool.
Baca juga: SEDANG BERLANGSUNG Link Live Streaming Liga Inggris Nottingham vs Liverpool Petang Ini di Vidio.com
Rangkuman Pertandingan:
Liverpool tampil tanpa Thiago Alcantara yang mengalami infeksi di bagian telinga dan Darwin Nunez karena cedera otot ringan.
Lima menit awal babak pertama, Liverpool mendominasi penguasaan bola.
Nottingham punya satu peluang dari bola mati, tapi mampu diblok Joe Gomez.
Pada menit ke-8, Mohamed Salah coba melepas umpan silang ke arah Roberto Firminho, namun dipatahkan oleh pemain Nottingham.
Liverpool yang mendominasi permainan masih kesulitan membongkar pertahanan tim tuan rumah.
Satu menit berselang, Henderson melakukan penyelamatan gemilang dengan memblok tembakan jarak dekat Carvalho setelah menerima umpan terobosan dari Elliot.
Tak banyak upaya dari Liverpool meski mendominasi permainan.
Permainan Anak asuh Jurgen Klopp didominasi long ball ke sisi sayap, tidak banyak kreatifitas serangan dari sisi tengah lapangan.
Nottingham punya peluang pertama pada menit ke-19 melalui Kouyate.
Namun sayang tembakan mendatarnya masih terlalu lemah sehingga mampu digagalkan Alisson.
Liverpool menghasilkan dua peluang, lewat Mohamed Salah dan Carvalho.
Salah menerima umpan silang dari Curtis Jones, tapi sontekannya masih diblok pemain Nottingham dan hanya membuahkan sepakan penjuru.
Sementara Carvalho meneruskan umpan rekannya dengan sundulan, bola masih melambung dari gawang Henderson.
Menit ke-30, Salah mendapat ruang dalam kotak penalti dan melapaskan tembakan, namun masih terlalu lemah dan dengan mudah ditangkap Henderson.
Nottingham memanfaatkan peluang dari serangan balik, Lingard melepaskan tembakan tepat sasaran ke gawang Liverpool tapi bisa digagalkan Alisson.
Pada menit ke-37, sebuah peluang Liverpool terbuang sia-sia.
Elliot melepas umpan silang ke kotak penalti, bola disambut Virgil van Dijk dengan sundulannya.
Namun, bola tidak diarahkan ke gawang, melainkan ke arah rekannya di sisi tengah kotak 16 pass.
Firminho yang berada di sisi itu dan tanpa kawalan pemain Nottingham gagal memanfaatkan peluang itu.
Hingga peluit panjang dibunyikan tanda berakhirnya laga, skor imbang 0-0 mewarnai 45 menit babak pertama.
HT Nottingham 0-0 Liverpool
Susunan Pemain:
Nottingham
Henderson, Cook, Williams, Awoniyi, Gibbs-White, Lingard, Kouyate, Yates, Freuler, Aurier, McKenna.
Pelatih: Steve Cooper
Liverpool
Alisson Becker, Gomez, Milner, Virgil van Dijk, Robertson, Fabinho, Curtis Jones, Elliot, Carvalho, Salah, Firminho.
Pelatih: Jurgen Klopp
Dapatkan berita terkait dan informasi penting lainnya dengan mengklik Google News
