KMA 2022

22 Finalis Kartini Millenial Awards (KMA 2022) akan Dilakukan Penjurian Pada 13 April 2022

Pengumuman 22 finalis terpilih yang akan maju ke tahap penjurian 13 April 2022 mendatang bisa dilihat di koran cetak Sripo, Tribun Sumsel, medsos

Editor: Sudarwan
Sripoku.com
Kartini Millenial Awards 2022 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Harian Umum Sriwijaya Post dengan portal online Sripoku.com dan Tribun Sumsel dengan portal online Tribun Sumsel.com kembali menggelar kegiatan Kartini Millenial Awards (KMA).

KMA 2022 kali ini merupakan yang ke-4 kalinya dan resmi dilaunching 1 Februari 2022 lalu.

KMA 2022 saat ini tahapannya sudah memasuki tahap seleksi.

Ketua pelaksana KMA 2022, Lisma Noviani, mengatakan jumlah peserta yang mendaftar ada 40 orang dengan 5 kategori yakni lingkungan, kesehatan, pendidikan, sosial dan pemberdayaan UMKM.

Setelah melalui seleksi persyaratan administrasi dan potensi diambil 22 finalis.

Cek nama-namanya di bawah ini:

Masing-masing 4 besar untuk kategori lingkungan, kesehatan dan sosial dan 5 besar kategori pendidikan dan pemberdayaan.

Khusus kategori pendidikan dan pemberdayaan UMKM finalis yang diambil lebih banyak karena yang mendaftar lebih banyak dan hampir semua bagus sehingga memberi kesempatan untuk tampil dan memaparkan potensi kegiatannya dihadapan dewan juri.

"Terima kasih untuk antusias peserta sudah mendaftar meskipun ada beberapa peserta yang usianya lewat dari persyaratan tetap diapresiasi," kata Lisma, Rabu (6/4/2022).

Lisma menambahkan peserta yang mendaftar tersebar di wilayah Sumsel namun memang masih didominasi dari Palembang.

Dibanding gelaran KMA tahun lalu peserta dari luar Palembang meningkat.

Ada dari Banyuasin, Muara Enim, PALI, Baturaja dan OKU.

Penjurian untuk 22 finalis akan dilaksanakan pada Rabu 13 April 2022 mendatang mulai pukul 09.00 di Graha Tribun.

Bagi peserta dari luar kota disarankan untuk datang ke Palembang sehari sebelum penjurian dan pastikan sudah divaksinasi lengkap Covid-19 dan menerapkan protokol kesehatan.

Ada empat dewan juri pada pemilihan KMA 2022 tahun ini yakni:

  1. Dr Hj Telly P Zaidan (Psikoklog, dosen dan Ketua Pokja 6 PKK Prov Sumsel).
  2. Yenni Roslaini atau Yeni Izi (Direktur Women's Crisis Center Palembang)
  3. HJ Samantha Tivani Herman Deru (Ketua Halal Leader IKM-UKM Sumsel)
  4. Hj Weny Ramdiastuti (Kepala News Room Sripo dan Tribun Sumsel)
Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved