Kiat Membuat Kucing Lebih Bersahabat dan Menyenangkan, yang ke Empat Pakai Aroma Khas
Nah, bila punya sahabat bulu yang galak, berikut sejumlah kiat membuat kucing lebih bersahabat dan menyenangkan,
Penulis: Muhammad Naufal Falah | Editor: adi kurniawan
SRIPOKU.COM -- Tidak dapat dipungkiri, kucing salah satu hewan peliharaan yang menggemaskan, menyenangkan, dan bersahabat.
Tentu saja perilaku kucing peliharaan yang demikian dapat memberi ketenangan tersendiri, terlebih saat suasana hati sedang buruk.
Namun, memperoleh atau mengajari kucing untuk berperilaku menggemaskan, menyenangkan, dan bersahabat tidaklah mudah.
Nah, bila punya sahabat bulu yang galak, berikut sejumlah kiat membuat kucing lebih bersahabat dan menyenangkan, mengutip dari Kompas.com dari Reader’s Digest Canada, Rabu (15/12/2021).
1. Tunjukkan energi dan perilaku positif
Langkah pertama membuat kucing lebih bersahabat adalah menunjukkan energi dan perilaku positif.
Misalnya, memberikan makanan yang tepat atau air bersih.
Selain itu, memberikan mainan yang menyenangkan untuk dimainkan kucing dan membersihkan kotak pasir kucing secara teratur.
Dengan demikian, membuat kucing merasa senang dan ingin bersahabat dengan pemiliknya.
2. Luangkan banyak waktu untuk menemani kucing
Cara selanjutnya adalah meluangkan banyak waktu untuk menemani kucing.
Ini agar si kucing tidak melihat Anda sebagai pemiliknya melainkan sebagai teman, pelindung, dan pemberi makan.
Tidak perlu menunggu kucing menghampiri Anda, sebaliknya Anda menghampirinya lebih dulu dan memberi banyak perhatian.
Saat kucing sudah terbiasa dengan limpahan kasih sayang yang diberikan, sahabat bulu akan mulai menghampiri Anda.
Setelah itu, jangan lupa memberikan hadiah seperti makanan.
