Terlahir Sultan & Terbiasa Hidup Mewah, Cara Livy Renata Cuci Baju Sendiri di Australia Disorot: Woy
Sosok Livy Renata saat ini tengah menyita perhatian publik lantaran sudah sultan sejak lahir. cuitannya soal cara cuci baju pun menjadi sorotan.
Penulis: Tria Agustina | Editor: Fadhila Rahma
SRIPOKU.COM - Sosok Livy Renata belakangan ini semakin mencuri perhatian lantaran sudah terlahir sultan.
Terbiasa hidup mewah, Livy tak mengetahui berbagai macam makanan dan kebiasaan masyarakat Indonesia kelas menengah.
Sempat menjadi bintang tamu di Talkpod, Livy membuat Surya dan Mongol heran dengan biaya sekolah internasionalnya yang dibanderol 8,5 juta per bulan.
Tak hanya itu, makanan sekolah Livy juga sangat kontras dengan makanan anak Indonesia pada umumnya.
Jika biasanya kantin sekolah anak Indonesia menyediakan nasi goreng dengan bungkus plastik Mika, sekolah Livy justru menyediakan salmon hingga spaghetti.
Ia juga tampak bingung saat Surya dan Mongol membeberkan apa saja makanan masa kecil mereka.
Tak hanya soal kehidupan sekolahnya yang begitu kontras dan mewah, Livy juga masih memiliki banyak tingkah kocak crazy rich yang membuat banyak orang heran.
Livy Renata benar-benar mencuri banyak perhatian di dunia hiburan meski saat ini ia sudah meninggalkan Indonesia.
Baca juga: Pernah Kerja di Cafe Diantar Sopirnya, Ini Sosok Livy Renata Alter Ego E-Sport yang Saat Ini Viral
Sebelumnya Livy Renata lebih dikenal sebagai seorang gamer dan juga Brand Ambassador (BA) untuk sebuah tim esports di Indonesia.
Berkat pesonanya juga yang kerap dibagikannya di vlog dan Instagram miliknya, Livy Renata semakin sering mendapatkan perhatian netizen di dunia maya serta dunia televisi.
Baru-baru ini Livy Renata mengumumkan bahwa dirinya baru saja meninggalkan Indonesia untuk menempuh studinya di Sydney, Austalia.
Sebagai sosok yang dikenal dengan berkelimpahan sejak kecil, Livy membagikan kisahnya bagaimana ia menghadapi kesendiriannya di Australia.
Tinggal di Australia membuat BA Alter Ego tersebut merasa segalanya mahal untuk kebutuhannya sehingga Livy pun memutuskan untuk bekerja.
Livy pun menceritakan ia bahwa ia baru saja diterima kerja di sebuah tempat bernama Shartea.
Tak lama kemudian Livy juga merasa kebingungan dengan bertanya pada pengikutnya di Twitter bagaimana cara untuk mencuci baju sendiri.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/Livy-Renata-foto2.jpg)