Kabar Selebritis
"BAPAK Kayak Nggak Bisa Jalan," DENGAR Jadi Tersangka, Orang Tua Dinar Candy Terkejut: Menyesal
Acep Ginayah Sobiri ayah Dinar Candy jatuh sakit setelah mengetahui putrinya jadi tersangka kasus pornografi
Dinar Candy lahir di Jawa Barat pada 21 April 1993.
Ia lahir ditengah keluarga yang cukup kental ilmu agama.
Sang ayah, Acep Ginayah Sobiri merupakan seorang guru ngaji.
Ia juga sempat mengeyam pendidikan di pesantren.
Dinar Candy dan ayahnya juga pernah malaksanakan ibadah umrah ke tanah suci secara bersama-sama.
Karier
Dinar Candy rupanya mengawali kariernya sebagai seorang penyanyi dangdut.
Saat menjadi penyanyi dangdut, Dinar Candy sempat berduet dengan Pamela Safitri.
Keduanya berkolaborasi dan menamakan diri sebagai The Bubble.
Keduanya bahkan memiliki goyangan khas yang diberi nama goyangan SS atau Shake-Shake.
Saat menjadi penyanyi dangdut, Dinar Candy berada di bawah naungan manajemen Andika eks Kangen Band.
Perjalanan kariernya menjadi seorang DJ bermula dari ajakan rekannya untuk pergi ke kelab malam. Bermula dari mengunjungi kelab malam, Dinar mendapatkan tawaran untuk menjadi DJ.
Tak pikir panjang, Dinar pun segera mulai kursus nge-DJ, hingga akhirnya ia main di kelab dan mendapatkan tawaran untuk rekaman di Jakarta. Sesampainya di Jakarta, Dinar membuat rekaman sebanyak tiga lagu.
Dinar pun sempat tampil di beberapa televisi. Namun sayang, setelah albumnya rilis, Dinar ditinggal oleh anak band yang pernah mengantarkannya ke dunia hiburan.
Kini Dinar Candy telah sukses menjadi seorang DJ wanita.
