Berani Korupsi Berani Dibui
Keluarga merupakan rumah tempat Dian pulang. Keluarga adalah support sistem yang membuatnya selalu mampu melewati setiap kesulitan dalam pekerjaan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Dian Febriani SH merupakan satu-satunya Jaksa wanita di Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Negeri Palembang.
Wanita kelahiran Palembang, 19 Februari 1986 ini sering kali berurusan dengan tindak pidana, terlebih pada perkara-perkara korupsi.
Kepada wartawati Sripoku.com Chairul Nisyah, wanita yang akrab di panggil Dian ini tidak segan-segan membagikan kisah per jalanan karirnya sebagai seorang Jaksa.
Berikut petikan wawancaranya ..
Q : Apa yang membuat Ibu Dian Febriani memilih menjadi seorang jaksa ?
A : Dukungan orang tua.
Saya dulu sempat terpikir untuk mengambil jurusan lain saat akan masuk bangku kuliah.
Namun setelah bercerita dan menanyakan pendapat kepada orang tuanya, saya akhirnya memilih jurusan hukum yanga kemudian mengantarkan saya menjadi seorang jaksa.
Q : Setelah lulus kuliah, apakah ibu langsung menjadi jaksa ?
A : Tidak.
Saya sempat merasakan namanya gagal dalam test.
Saya pernah gagal saat ikut test calon hakim.
Saya juga sempat gagal pada test pertama saat mengikuti test calon jaksa.
Saya lulus saat ikut test yang kedua kalinya.
Q : Apa yang memotivasi ibu untuk menjadi seorang jaksa ?
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/jaksa1jpg.jpg)