Berita Sriwijaya FC
Bukan Stadion GSJ, Manajemen Siapkan Ambrizal dkk Latihan Perdana Sriwijaya FC di Stadion Atletik
Wakil Direktur Utama PT SOM (Sriwijaya Optimis Mandiri) H Hendri Zainuddin SAg SH selaku pengelola Sriwijaya FC
Laporan wartawan Sripoku.com, Abdul Hafiz
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Wakil Direktur Utama PT SOM (Sriwijaya Optimis Mandiri) H Hendri Zainuddin SAg SH selaku pengelola Sriwijaya FC menyiapkan lapangan Stadion Atletik Luar Jakabaring Sport City untuk memulai latihan perdana, 2 April 2021.
"Kita rencana pake lapangan atletik luar," ungkap Hendri Zainuddin kepada Sripoku.com, Kamis (25/3/2021).
Hendri yang juga Ketum KONI Provinsi Sumsel mengatakan di awal bulan April 2021 skuat Laskar Wong Kito yang diarsiteki Head Coach Nil Maizar ini pada tahap awal masih melakukan peningkatan fisik pemain pasca libur panjang.
"Belum gunakan lapangan, masih fisik-fisikan dulu," kata mantan Ketua Badan Kehormatan DPD RI.
Sebelumnya Pelatih anyar Sriwijaya FC, Nil Maizar memuji fasilitas Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ).
Namun dirinya mengaku belum bisa memastikan lapangan mana yang bakal digunakan untuk melatih pemain yang dijadwalkan 1 April 2021 ini.
"Stadion Gelora Sriwijaya bagus, gak tahu juga tapi kan katanya masih dalam perawatan," kata Nil Maizar.
Seperti diketahui Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring ini disiapkan menjadi salah satu host FIFA World Cup U20 Tahun 2023 setelah mengalami penundaan.
Mantan Pelatih Persela Lamongan ini mengatakan pada dasarnya dirinya menunggu arahan dari manajemen tentang lapangan mana saja yang layak dan siap dipakai.
Latihan Perdana Sriwijaya FC, 15 Pemain Baru Ikut Seleksi: Nil Maizar Berikan Materi Adaptasi |
![]() |
---|
Sriwijaya FC Rekrut Mantan Bek Persipura Jayapura, Bisa Bermain di Banyak Posisi |
![]() |
---|
Setelah Hendra Mole, Sriwijaya FC Kembali Rekrut Penjaga Gawang Eks Persija Jakarta |
![]() |
---|
Sriwijaya FC CLBK Dengan Mantan, Hari ini Satu Persatu Pemain Tiba di Palembang |
![]() |
---|
Tinggal Rudy Razak, Sriwijaya FC Bidik Kiper Liga 1, Ini Bocoranya Ada Kaitan Dengan Ferry Rotinsulu |
![]() |
---|