News Video Sripo
Video Detik-detik TNI Gadungan Ditangkap Saat Ajak Ceweknya ke Kosan, Masih Pakai Seragam Loreng
Ari kembali mengaku sebagai aparat, namun bukan aparat kepolisian melainkan mengaku sebagai anggota TNI AD.
Penulis: Bayazir Al Rayhan | Editor: Ahmad Helmi
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Sempat ditahan karena mengaku sebagai anggota kepolisian, Ari Septian Pratama (24) warga Jalan Bima Sakti, Lingkungan VI, Kelurahan Betung, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin kembali berulah.
Ari kembali mengaku sebagai aparat, namun bukan aparat kepolisian melainkan mengaku sebagai anggota TNI AD.
Kini, pria yang mengaku bernama Septiawan Wijaya itu sudah berada di Mapolrestabes Palembang, Jumat (29/1/2021).
Pelaku diamankan oleh anggota TNI AD pada Kamis (28/1/2021) sore saat sedang bersama teman perempuannya dan masih mengenakan seragam loreng di dalam salah satu kamar Jalan Jenderal Sudirman, Simpang Sekip, Kecamatan IT I Palembang.
Saksikan juga video pilihan berikut ini dan Subcribe Channel Youtube SripokuTV: