Berita Selebriti
Belum Jadi Istri, Aurel Berani Minta Belikan Sofa 200 Juta, Atta Halilintar Hela Napas: Iya Beli!
Mengisi rumah baru, Aurel tampak tak segan meminta Atta Halilintar membelikan kursi seharga Rp 200 juta untuk rumah yang akan ditempati keduanya nanti
Penulis: Shafira Rianiesti Noor | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM - Hubungannya sempat berada di ujung tanduk, beruntung kini Aurel dan Atta Halilintar kembali menjalin kasih.
Bahkan Aurel dan Atta Halilintar kini mengaku semakin serius menjalani hubungan.
Keduanya pun digadang-gadang akan segera melangkah ke pelaminan.
Tak heran beberapa persiapan pun telah dilakukan oleh Aurel dan Atta Halilintar.
Termasuk pula perihal rumah yang akan ditempati keduanya pasca menikah.
Dilansir dari channel YouTube Atta Halilintar, kini sulung 12 bersaudara itu tampak tengah dipusingkan perihal rumah barunya.
Pasalnya Atta kini diketahui tengah menata rumah barunya yang akan ditempatinya pasca menikah.
Sementara itu, Aurel sendiri ikut andil besar dalam menyiapkan isi rumah Atta Halilintar.
Seperti yang terbaru, putri Anang Hermansyah itu tampak tak segan meminta Atta membelikan kursi seharga Rp 200 juta untuk rumah barunya.
Hal itu terlihat dari channel YouTube milik Aurel yang diunggah Kamis (28/1/2021).
Saat itu, Aurel dan Atta tengah berada di pusat perbelanjaan.
Aurel pun melihat sebuah sofa yang cocok diletakkan di rumah Atta Halilintar.
"Ini kalau buat buat ruang tamu kayak gini sofanya, ruang tamu saja, kan buat menerima tamu, kan butuh tiga," kata Aurel Hermansyah.
Atta Halilintar keberatan dengan pilihan Aurel Hermansyah tersebut.
Pasalnya, sofa yang dipilih Aurel Hermansyah terlalu besar untuk ruang tamu rumahnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/aurell-attaaa-abc-1.jpg)