Ronaldo Terbanyak Cetak Gol di Bumi, Lionel Messi: Tinggal Hitungan Puluhan

Lalu berapa gol yang dibutuhkan Lionel Messi buat mengejar Ronaldo? La Pulga, begitu julukan Messi, saat ini mengantongi

Editor: RM. Resha A.U
TWITTER.COM/STARTIMES_NG
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi saat mengangkat trofi Ballon d'Or untuk pertama kalinya. 

SRIPOKU.COM -- Juventus berhasil membungkam Napoli dalam partai final Piala Super Italia di MAPEI Stadium, Rabu (20/1/2021).

Mereka merebut trofi juara, usai mendulang kemenangan dengan skor 2-0.

Gol pertama dibuka oleh Cristiano Ronaldo, di menit ke-64.

Saat rekannya mengeksekusi bola pojok, ia berhasil menceploskan bola ke gawang lantaran dalam posisi bebas.

Baca juga: Alasan Nindy Ayunda Ceraikan Askara Bukan karena Narkoba, Terkuak Keberadaannya saat Suami Ditangkap

Baca juga: Kiper Sampai Terjungkal ke Gawang, Ronaldo Raih Gelar Topskorer Sepanjang Masa: Ini Catatannya

Tak hanya itu, rekannya Alvaro Morata juga berhasil melepaskan tembakan berbuah gol di menit-menit akhir pertandingan.

Gol itu makin mengukuhkan Si Nyonya Tua untuk merebut juara Piala Super Italia 2020 - 2021.

Torehan tersebut tak sekadar membuahkan trofi buat Si Nyonya Tua, melainkan juga sejarah buat Ronaldo.

CR7 mengukuhkan diri sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah sepak bola lewat raihan 760 gol di level klub dan timnas.

Dia resmi menggunguli raihan 759 gol milik Josef Bican.

Baca juga: Akting Mesra Arya Saloka di Ikatan Cinta Diprotes Putri Anne, Amanda Manopo Kebingungan: Mau Gak Mau

Baca juga: Jadwal Thailand Open II 2021 Kamis 21 Januari - Derby Indonesia, Amankan Satu Tiket ke 8 Besar

Sebelumnya, Ronaldo menyamai rekor Bican seusai bikin satu gol dalam kemenangan 3-1 Juventus atas Sassuolo pada laga pekan ke-17 Liga Italia.

Namun, kapten timnas Portugal itu gagal menambah pundi-pundi gol dalam dua pertandingan berikutnya melawan Genoa dan Inter Milan.

Pada akhirnya, Ronaldo baru bisa menggapai predikat sebagai manusia tertajam di bumi saat berduel melawan Napoli di Piala Super Italia.

Adapun jumlah laga yang dibutuhkan Ronaldo untuk mendapat titel top scorer sepanjang masa dunia adalah 1.040 buah.

Lalu berapa gol yang dibutuhkan Lionel Messi buat mengejar Ronaldo?

La Pulga, begitu julukan Messi, saat ini mengantongi 719 gol bagi timnas Argentina dan Barcelona.

Artinya, dia memerlukan 41 gol lagi untuk bisa menyamai torehan Ronaldo.

Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul: Cristiano Ronaldo Manusia Tertajam di Bumi, Lionel Messi Masih Jauh

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved