Video Mencari Ikan di Sungai Sekanak yang Dipenuhi Sampah Eceng Gondok dan Limbah Rumah Tangga
Lukman (45) warga Sekanak mencari ikan jenis lampam memakai alat tangkul di sungai yang dipenuhi sampah eceng gondok dan limbah rumah tangga
Penulis: Zaini | Editor: johan sutardianto
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Lukman (45) warga Sekanak mencari ikan jenis lampam memakai alat tangkul di sungai yang dipenuhi sampah eceng gondok dan limbah rumah tangga di depan Pasar Sekanak Palembang, Selasa (20/10/2020).
"Aku biasonyo mencari ikan jenis lampam ini saat air pasang naik, sekitar 3 jam lebih aku dapet ikan sekitar 2 hingga 3 Kg, jadilah untuk lauk makan di rumah terkadang kalu ada yang beli aku jual ujarnya.
Ikan jenis lampam ini ikan musiman, saat air pasang ikan ini banyak disungai musi tambahya.
Dari pengamatan Sripoku.com meski aliran sungai tersebut dipenuhi sampah tidak menjadi halangan untuk Lukman dan warga lainnya mecari ikan disungai tersebut.