Liga Spanyol
Ada 2 Sosok Sentral di Balik Keberhasilan Real Madrid Juarai Liga Spanyol, Ada Zidane
Sementara itu, pada waktu yang sama, El Barca harus takluk ketika menjamu Osasuna di Stadion Camp Nou karena kalah dengan skor 1-2.
Los Blancos tercatat kebobolan sebanyak 44 kali pada musim 2017-2018, lalu musim berikutnya mereka kebobolan 46 kali.
Statistik itu menunjukkan jika kemampuan Zidane untuk merombak lini pertahanan Real Madrid merupakan faktor penting guna meraih gelar Liga Spanyol musim ini.
Sementara itu, Karim Benzema menunjukkan kualitasnya sebagai penyerang andalan Zidane di lini serang Real Madrid.
Striker veteran berusia 32 tahun itu mampu mencetak 21 gol dan delapan assist dalam 37 laga di Liga Spanyol musim ini.
Kepergian megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, membuat Benzema leluasa untuk mencetak gol bagi Real Madrid.
Total ada 42 gol yang berhasil dibukukan striker asal Prancis itu dalam dua musim terakhir sejak Ronaldo memutuskan hengkang pada Juli 2018.
Dilihat dari data tersebut, rasanya pantas jika Zinedine Zidane dan Karim Benzema disebut sebagai dua sosok sentral yang membawa Real Madrid berhasil menjuarai Liga Spanyol 2019-2020.