Inilah 6 Oleh-oleh Makanan Khas Belitung
Belitung dikenal memiliki dua kategori oleh-oleh yang bisa dibeli wisatawan yaitu oleh-oleh kering dan basah.
Untuk kuahnya pun berbeda, pempek palembang terkenal disantap dengan cuko. Sedangkan di Belitung pempek disantap dengan sambal tauco atau sambal jeruk kunci. Pempek di Belitung umumnya juga tidak digoreng seperti pempek palembang.
"Ikan yang dipakai itu biasanya ikan tenggiri sama parang-parang," kata pemandu wisata, Eksa.
Pempek belitung dihargai sekitar Rp 150.000 per box yang berisi 15 buah.
4. Otak-otak
Otak-otak Belitung terbagi tiga jenis yaitu otak-otak panggang, otak-otak goreng, dan otak-otak kukus atau rebus. Di Belitung, otak-otak berbeda karena disantap dengan sambal tauco yang berwarna merah.

Otak-otak Bangka. (SUTIONO GUNADI)
"Rasa kuahnya asam-asam, pedas manis, harganya pun juga sama seperti pempek, dan rajungan," ujar Eksa.
5. Bakso ikan
Makanan berbahan dasar ikan ini wajib menjadi catatan untuk kamu bawa pulang ketika selesai berlibur di Belitung.
Lagi-lagi Belitung terkenal dengan masakan olahan dari lautnya. Bakso ikan di Belitung berasal dari ikan ekor kuning atau ikan birai.
Dan jangan lupa juga subscribe, like dan share channel Instagram Sriwijayapost di bawah ini:
Makanan ini dapat menjadi favorit bagi pencinta makanan bakso. Meski terbuat dari ikan, namun dalam penyajiannya satu porsi bakso ikan dibuat mirip dengan bakso sapi pada umumnya, lengkap dengan kuah dan sayuran.
Tentunya, bakso ini dapat kamu temui di beberapa warung bakso di Belitung salah satunya warung Bakso Ikan Pak Long yang terletak di Jalan Telex, Air Ketekok, Tanjung Pandan.
6. Cakien
Bentuknya mirip dengan bakso namun lebih panjang. Terbuat dari daging ikan segar yang dibungkus atau dibalut dengan menggunakan kulit tahu.
Cakien terasa nikmat bila disajikan bersama bakso ikan dengan kuah yang hangat. Tekstur cakien yang kenyal ketika digigit.
Untuk memesan cakien kamu harus memesan terlebih dulu ke pemandu wisata. Kamu tidak bisa memesan cakien ini secara dadakan karena ini merupakan produk olahan rumahan.
Penulis: Nicholas Ryan Aditya
Berita Ini Sudah Diterbitkan di Situs https://travel.kompas.com/ dengan Judul:
6 Oleh-oleh Makanan Khas Belitung
Jangan lupa Like fanspage Facebook Sriwijaya Post di bawah ini:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/pempek-palembang.jpg)