Tak Kalah dari Aktivis Masa Kini, Viral Foto Jadul Aktivis 98 Pasca Aksi Demo, Sosoknya Jadi Sorotan
Tak Kalah dari Aktivis Masa Kini, Viral Foto Jadul Aktivis 98 Pasca Aksi Demo, Sosoknya Jadi Sorotan
Penulis: Tria Agustina | Editor: Welly Hadinata
Ia bergabung di Forkot atau Forum Kota yang kerap mengkritik Soeharto di era Orde Baru.
Pada 1998, Adian Napitupulu ikut menduduki Gedung DPR menuntut Soeharto mundur.
Kini, Adian Napitupulu menjabat sebagai anggota DPR periode 2014-2019.
Ia mewakili Dapil Jawa Barat V.
Desmond J Mahesa
Desmond J Mahesa yang merupakan aktivis 98 kini menjabat sebagai Ketua Lembaga Bantuan Hukum Nusantara (LBHN).
Ia menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi II DPR RI.
Ia mewakili Dapil Banten II.
Budiman Sudjatmiko
Budiman Sudjatmiko merupakan aktivis mahasiswa dari Partai Rakyat Demokratik (PRD).
Ia dikenal keras mengkritik rezim Soeharto.
Budiman Sudjatmiko sempat ditahan atas tuduhan makar.
Ia divonis 13 tahun penjara dan menjalani masa tahanan sekitar tiga tahun di LP Cipinang hingga 1999.
Ia dinyatakan bebas ketika Gus Dur menjadi presiden.
Saat ini, Budiman Sudjatmiko menjabat sebagai anggota DPR yang mewakili Jawa Tengah VIII.
Fahri Hamzah
Selain Budiman Sudjatmiko, Fahri Hamzah juga merupakan aktivis 98.
Ia berasal dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI).
Kini, Fahri Hamzah menjabat sebagai Wakil Ketua DPR dan anggota DPR Komisi III melalui Dapil NTB.
Fadli Zon
Adapun Fadli Zon yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPR.
Ia kembali terpilih menjadi anggota DPR pada pileg 2019-2024.
Dulu, Fadli Zon termasuk aktivis 98.
Ia kerap membagikan pengalaman saat menjadi aktivis 98 di Twitternya.
Fadli Zon Muda Demo di DPR
Sosok wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Periode 2014-2019 ini terlihat memposting foto jaman dulunya saat dirinya masih menjadi aktivis.
Postingan foto tersebut terdapat di akun media sosial Twitternya pada 17 Maret 2018.
Terdapat beberapa postingannya yang menuliskan aktivitas dijalaninya dahulu kala.
Berdasarkan penelusuran TribunJakarta.com, ada postingan foto yang menunjukkan sosoknya bersama Idrus Marham usai melakukan demontrasi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) terkait reformasi konstitusional saat itu.
Tampak di postingan tersebut, Idrus mengenakan pakaian berwarna hijau kebiruan sementara Fadli mengenakan jaket coklat beserta kaus putih dan kacamata.
Di postingan berikutnya, Fadli tampak memposting foto yang menggambarkan diskusi lps Indonesia pada 15 Mei 1998 terkait situasi politik.
"Diskusi @IpsIndonesiaCom,15 Mei 1998 ttg situasi politik ekonomi dg Laode Kamaluddin, Aqlani Maza, Cholid Ghozali, @karniilyas , Muzani dll," tulisnya.
Tak hanya itu, tokoh dari Partai Gerindra ini tak ketinggalan memposting dirinya bersama sekelompok mahasiswa lainnya sedang duduk di atas rerumputan usai demo pada 22 Mei 1998.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/aktivis-98-dan-aktivis-masa-kini.jpg)