Inilah 15 Video 'Virtual Reality' YouTube Populer Sepanjang 2018

Pertumbuhan virtual reality (VR) menunjukan adanya peningkatan meski sempat mengalami penurunan pengapalan perangkat.

Editor: Bejoroy
walaw.press
Ilustrasi 

SRIPOKU.COM - Pertumbuhan virtual reality (VR) menunjukan adanya peningkatan meski sempat mengalami penurunan pengapalan perangkat.

Kemunculan beberapa perangkat seperti Lenovo Mirage Solo, Oculus Go, dan Xiaomi Mi VR yang bisa digunakan tanpa membutuhkan PC, turut menyumbang peningkatan VR mobile sebesar 417,7 persen penjualan selama kuartal-II 2018.

Berita Lainnya:
Bisa Ditonton di iPhone, Video Virtual Reality di YouTube
Keren, Pacar Lamar Kekasihnya Lewat Virtual Reality

Semakin meningkatnya pasar VR, semakin banyak pula video VR, baik video berformat 360 derajat atau VR180. Beda keduanya adalah jangkauan pandang.

Dengan video 360 derajat, pengguna bisa melihat video VR secara penuh degan memutar sejauh 360 derajat, sementara VR180 hanya bisa berputar setengahnya saja.

Berikut jajaran 15 video VR YouTube populer sepanjang 2018, dilansir KompasTekno dari Forbes, Minggu (30/12/2018).

Sebelum menonton video berikut, jangan lupa memasang perangkat VR untuk mendapat kesan video lebih hidup.

1. Victoria Falls, The Pearl of Africa (Video 360)

Dalam video berdurasi empat menit 13 detik ini, pengguna akan diajak jalan-jalan menyusuri salah satu air terjun paling spektakuler di dunia yakni air terjun Victoria.

Untuk mendapatkan pemandangan senyata mungkin, kreator video harus berkeliling di selama 24 jam menggunakan pesawat untuk mengambil gambar air terjun yang berada di Livingstone ini.

Meski menggunakan bantuan teknologi, namun pengguna juga akan bisa menikmati suguhan alam Victoria Falls, lengkap dengan hiasan pelanginya.

2. VOLTA Hair Suspension, Immercirque Eps 2: Cirque du Soleil Artist Danila Bim (VR180)

Di video ini, pengguna diajak untuk melihat bagaimana persiapan salah satu kelompok akrobatik terkenal di dunia yang kerap mempertontonkan aksi ekstrem. Salah satunya adalah aksi "Hair Suspension" atau suspensi rambut yang dilakukan oleh salah satu penarinya, Danila Blim.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved