Liga 1 2018

Arema FC vs Persela Lamongan, Sosok ini Harus Diwaspadai Jika Laskar Joko Tingkir Ingin Menang

Keberadaan sosok penjaga gawang milik Persela Lamongan, Dwi Kuswanto, bakal menjadi penentu laga kontra Arema FC pada duel pekan ke-31 Liga 1 2018.

Instagram @perselafc dan @aremafcofficial
Jadwal pertandingan dan live streaming indosiar Arema FC vs Persela Lamongan 

Sosok playmaker asing itu baru bergabung bersama skuad Singo Edan setelah meninggalkan Sriwijaya FC pada awal putaran kedua.

"Meski tidak diperkuat Dedik (Setiawan) yang memperkuat timnas, serangan Arema tetap berbahaya sebab masih ada Konate yang biasa menjadi pengatur irama permainan."

"Asal Konate bisa dihentikan, saya optimistis Persela akan mampu mengalahkan Arema," kata dia.

"Apalagi pertandingan nanti akan dilaksanakan di kandang sendiri, di hadapan ribuan suporter, saya cukup optimistis kami akan bisa dapatkan poin penuh," tuturnya menambahkan.

Baca: Link Live Streeming Indosiar Arema FC vs Persela Lamongan, Derbi Jatim dengan Misi Balas Dendam

Baca: Jadwal Pertandingan dan Live Streaming Arema FC vs Persela Lamongan, Dua Tim Belum Kalah di Kandang

Rekor buruk Arema FC

Arema FC tengah berada di bawah bayang-bayang rekor buruk menjelang laga tandang ke markas Persela Lamongan.

Arema FC sering kali harus gigit jari saat bermain di kandang lawan.

Terakhir kali, mereka harus tumbang dari PSIS Semarang, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (4/11/2018), dengan skor 1-2.

Catatan lima laga tandang terakhir yang dilakoni skuat Singo Edan juga tidak terlalu menggembirakan.

Mereka harus menelan empat kekalahan, yakni saat tunduk dari Persib Bandung (0-2), Persipura Jayapura (0-1), PSM Makassar (1-2), dan PSIS Semarang (1-2).

Adapun satu laga lain berakhir dengan skor kaca mata, alias 0-0, yakni saat menghadapi Bhayangkara FC.

Baca: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Thailand, Link Live Streaming di RCTI

Baca: Jadwal LIVE STREAMING Piala AFF 2018 Thailand vs Indonesia - Timnas Indonesia Bawa 3 Pemain Terbaik

====

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved