News Video Sripo
Video Pelatih Baru Alfredo Vera, Manajemen Sriwijaya FC Targetkan SFC Lolos Dari Ancaman Degradasi
Mereka mengharapkan kepada Alfredo,untuk mengamankan poin dari 8 laga yang tersisa di kompetisi 2018.
Penulis: Rahmad Zilhakim | Editor: Igun Bagus Saputra
Laporan Wartawan Sripoku.com, Rahmad Zilhakim
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Manajemen Sriwijaya FC menetapkan target untuk Pelatih baru, Alfredo Vera.
Mereka mengharapkan kepada Alfredo,untuk mengamankan poin dari 8 laga yang tersisa di kompetisi 2018.
"Harapannya bisa mendapatkan poin sebanyak-banyaknya di kandang, khususnya di home dan away juga," ujar Plt Direktur Utama PT. Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) selaku manajemen klub, Muddai Madang, saat memperkenalkan pelatih baru SFC, Minggu (21/10/2018).
Muddai mengatakan, poin di laga tersebut penting untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Sebab, saat ini Hyunkoo cs dibayang-bayangi ancaman degradasi.
"Target harus lolos dari degradasi. Karena memang ada di posisi kritis."
"Tapi setelah kita diskusi dengan pelatih dan manajemen Insya Allah bisa teratasi," tambahnya.
Apalagi ia menambahkan, pelatih berdarah Argentina tersebut memiliki kecocokan dengan gaya bermain Laskar Wong Kito.
Tinggal lagi, bagaimana pelatih tersebut membawa motivasi pemain agar bisa menyudahi kompetisi dengan baik.
"Kita yakin dan percaya bisa memberikan semangat yang lebih spirit lebih besar lagi," jelasnya.