Update SFC

8 Klub Paling Irit dan Paling Sedikit Melepas Pemain, Bali United Belanja 2 Pemain Mahal

Paling sedikit melepas pemain dan paling sedikit membeli pemain dimiliki 9 klub, meski demikian mereka bukan klub yang hemat,

Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Siti Olisa
(ANTARA /Iggoy el Fitra)
ilustrasi: Semen Padang Vs Arema Pesepakbola Semen Padang FC, Marcel Sacramento (kiri) mengejar bola dibayangi pemain Arema FC, Bagas Adi Nugroho (kanan) pada pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017, di Stadion GOR H Agus Salim, Padang, Sumatera Barat, Kamis (2/3/2017). 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG-Paling sedikit melepas pemain dan paling sedikit membeli pemain dimiliki 9 klub, meski demikian mereka bukan klub yang hemat, karena dua atau tiga pemainnya adalah pemain mahal dan pemain bintang.

Bali United misalnya, mendatangkan bek mahal yang dilepas Sriwijaya FC Mahammadou N'Diaye, serta Melvin Platje  dari Telstar yang memiliki nilai transfer sekitar Rp 3-4 miliar. 

Kemudian merekrut Brwa Nouri  dari Ostersunds, yang diperkirakan dengan kontrak hingga Rp 8 miliar untuk satu musim.

Meski ketiganya hanya dikontrak setengah musim, atau kurang dari separuh harga seperti tersebut di atas, berdasrkan data transfermarket, namun tak pelak kantong manajemen Bali United tetap mengucur cukup besar.

Selain Bali, ada Mitra Kukar yang tidak banyak melakukan transfer maupun melepas para pemainnya, kemudian PSM Makassar yang hanya merekrut Sandro Ferrira,

Sementara Persebaya mendatangkan pemain naturalisasi Raphael Maitimo, kemudian merekrut OK Jhon.

Begitupun beberapa klub lainnya seperti PS Tira, Bhayangkara yang mendatangkan mantan pemain Sriwijaya FC Adam Alis.

Adapun Barito yang mengambil Marcel Sacramento dari Persipura.

Klub Paling Sedikit Lepas Pemain
1. Mitra Kukar
Masuk:
1. Sahrul Kurniawan (PSS)
2. Dolly Gulthom (Persika)
3. Boby Satria
Keluar:
1. Ravi Murdianto (PS Tira)

2. PSM Makassar
Masuk:
1. Sandro Ferreira (Kitchee SC)
2. Imam Fadhilah (Persib).
Keluar:
1. Shahar Ginanjar (Persija)
2. Bruce Djite

3. Persebaya Surabaya
Masuk:
1. Raphael Maitimo (Madura United).
2. OK John (Madura United)
Keluar:
1. Sidik Saimima (Perseru)
2. Arthur Irawan

4. Borneo FC
Masuk:
1. Wildansyah (Persib)
2. Billy Keraf (Persib)
3. Renan Alves (Murcielago)
4. Matias Conti (Estudiantes San Luis)
5. Tijani Belaid (Club Africain)
6. Achmad Hisyam Tolle (PSS)
Keluar:
1. Dody Alfayed (Persis)
2. Tedi Berlian (Persibat)

5. Persipura
Masuk:
1. Addison Alves (Persija)
2. Valentino Telaubun (Persija)
3. Panggih Prio Sembodho (Bhayangkara FC)
4. Randy Denis Titaley (Persipura U-21)
5. Marcio Rozario
Keluar:
1. Marcel Sacramento (Barito Putera)
2. Try Hamdani Goentara (PSS)
3. Abdoulaye Maiga

6. Bali United
Masuk:
1. Melvin Platje (Telstar)
2. Mahamadou N’Diaye (Sriwijaya FC)
3. Novan Sasongko (Sriwijaya FC)
4. Syaiful Indra Cahya (Arema FC)
5. Brwa Nouri (Ostersunds)
Keluar:
1. Milos Krkotic
2. Demerson Bruno
3. Ahn Byung-keon

7. Bhayangkara FC
Masuk:
1. Adam Alis (Sriwijaya FC)
2. Dany Saputra (Persija)
3. Elio Martins.
Keluar:
1. Dendy Sulistyawan (Persela)
2. Ambrizal (Kalteng Putra)
3. Panggih Prio Sembodho (Persipura)

Sumber:
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved