Final Liga Champions
Salut Mohamed Salah Memilih Tetap Berpuasa Pada Partai Puncak Nanti Lawan Real Madrid
Kedua tim terus memantapkan persiapan guna meraih hasil yang maksimal pada pertandingan tersebut.
Penulis: Yandi Triansyah | Editor: Yandi Triansyah
Laporan Wartawan Sripoku.com Yandi Triansyah
SRIPOKU.COM - - Partai yang ditunggu bagi penggemar sepak bola di seluruh penjuru dunia saat Real Madrid jumpa Liverpool pada final Liga Champions di di NSC Olimpiyskiy Stadium, Sabtu (26/5/2018).
Kedua tim terus memantapkan persiapan guna meraih hasil yang maksimal pada pertandingan tersebut.
Demi gelar sekaligus menjadi tim terbaik di benua biru kedua tim diprediksi untuk mati matian memenangkan pertandingan.
Partai tersebut akan menjadi arena bagi bintang bintang dua kesebelasan.
Baca: Malam Ini Liverpool Juara Liga Champions Berikut Deretan Faktanya.
Ronaldo di kubu Real Madrid dan Mohamed Salah di Liverpool akan menjadi pusat perhatian jutaan pasang mata.
Namun partai final kali ini bukan hal mudah yang harus dilewati oleh M Salah.
Sebab diwaktu yang bersamaan pemain Timnas Mesir itu pada bulan Ramadhan.
Bagaimana diketahui pada Bulan Ramadhan setiap muslim wajib berpuasa.
Hal ini juga nampaknya yang bakal dijalani oleh Salah.
Di beberapa latihan Liverpool melalui YouTube mantan pemain Chelsea itu tetap berpuasa saat menjalani latihan.
Saat pemain pemain lainnya minum hanya Salah yang tak terlihat minum.
Dilansir dari Tribunnews dan dikutip Marca, Salah telah menegaskan dia akan terus memelihara puasa ramadannya menjelang bentrokan Liverpool melawan Real Madrid di Kiev pada hari Sabtu.
Media Mesir, Al Masry, juga menyebutkan pemain berusia 25 tahun itu bersikeras bahwa ia tidak akan membatalkan puasa menjelang pertandingan pada hari Minggu dan telah meyakinkan para penggemar bahwa puasa akan berdampak kecil pada kinerja di lapangan.
