8 Cabang Olahraga Bakal Digelar di Pekan Olahraga Pelajar se Kabupaten Musirawas

Sebanyak delapan cabang olahraga (cabor) direncanakan akan digelar pada perhelatan Pekan Olahraga

Penulis: Ahmad Farozi | Editor: Odi Aria Saputra
SRIPOKU.COM/AHMAD FAROZI
Heriyanto, Kadispora Musirawas. 

SRIPOKU.COM, MUSIRAWAS - Sebanyak delapan cabang olahraga (cabor) direncanakan akan digelar pada perhelatan Pekan Olahraga Pelajar se Kabupaten Musirawas yang akan dilaksanakan pada 7-11 Mei 2018.

Cabor yang akan diikutkan dalam agenda tahunan tingkat kabupaten itu adalah, voli, panah, renang, tinju, pencak silat, karate, bulu tangkis dan tenis meja.

"Kita sudah menggelar rapat untuk membahas persiapan-persiapan menghadapi pekan olahraga pelajar tingkat Kabupaten Musirawas ini.

Baca: Acungkan Sajam, Pengamen Ini Ancam Marbot Masjid Agung Lubuklinggau

Hasil sementara, sudah ditentukan sebanyak delapan cabang olahraga yang akan digelar dalam kegiatan ini," papar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Musirawas, Heriyanto, Selasa (10/4/2018).

Dikatakan, selain menentukan cabang olahraga, juga ditentukan kelas-kelas apa saja yang akan diikutkan.

"Misalnya cabang renang, kelas yang akan diikutkan gayanya apa saja, jaraknya berapa saja, sehingga nanti di masing-masing cabor itu dibagi-bagi kelas atau tingkatannya yang akan diikutkan dalam pekan olahraga pelajar ini," ujarnya.

Ditambahkan, dalam pelaksanaan pekan olahraga pelajar ini juga dilaksanakan pekan olahraga dan seni pelajar pesantren.

Baca: Kisah Remaja Menghapal Al-Quran Sejak Usia 9 Tahun, Salmah Jadi Peserta Ujian Tahfidz Termuda

Menurutnya, para pelajar dari berbagai pesantren se Kabupaten Musirawaa ini nantinya bisa mengikuti seluruh cabang olahraga yang akan digelar.

"Seluruh cabor bisa diikuti oleh pelajar pesantren.

Hanya saja akan ditambah dengan seni antara lain seni kaligrafi dan yang berkaitan dengan seni keagamaan lainnya," kata Heriyanto.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved