Gemar Fotografi ? Ini 15 Lokasi di Singapura yang Cocok untuk Latar Foto Anda (Habis)

Apa yang biasanya anda lakukan disaat merasa bosan atau sedang tak melakukan apapun?

Instagram @marchellasnts/Instagram @kotohonda/Instagram @gab___lim

SRIPOKU.COM, SINGAPURA -- Apa yang biasanya anda lakukan disaat merasa bosan atau sedang tak melakukan apapun?

Bagi sebagian orang, berselancar di media sosial kerap kali menjadi salah satu solusinya.

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang, media sosial seolah sudah melekat dan menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan manusia.

Apapun yang terjadi di media sosial selalu berhasil menarik perhatian kita untuk berlama-lama berselancar di dunia maya.

---

Mencari tahu tempat-tempat yang unik atau eksotis pun seringkali dilakukan sebagian orang saat asyik berselancar di media sosial.

Bagi mereka, tempat-tempat yang dianggap keren dan indah bisa menjadi salah satu referensi foto yang bisa diunggah dan dipamerkan di media sosial, salah satunya melalui Instagram.

Selain Indonesia, salah satu negara yang kerap menjadi tujuan wisata sekaligus memiliki banyak spot keren untuk berfoto adalah Singapura.

Penasaran lokasi apa yang bisa anda datangi di Singapura sebagai salah satu destinasi berfoto anda ?

Berikut 15 lokasi keren di Singapura yang bisa anda datangi, seperti dilansir dari World of Buzz :

---

8. CHIJMES.

14 Most Insta-worthy Locations in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 2

(Sumber: marchellasnts)

Kapel bernuansa Gothic dengan arsitektur yang unik ini menjadi salah satu monumen nasional dari negara Singapura.

Selain itu, di sekitar kompleks kapel ini terdapat beberapa bar dan restoran yang bisa anda datangi kalau sedang merasa penat atau ingin lari dari rasa lelah setelah bekerja.

Para pelancong sering menjadikan lokasi dari bangunan ini sebagai tempat untuk berfoto karena nuansanya yang asri namun tetap terlihat keren.

---

9. Jalan Koon Seng.

14 Most Insta-Worthy Gems in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 11

(Source: Instagram)

Lokasi yang terkenal memiliki suasana yang sangat tenang ini rupanya menyimpan pesona tersembunyi.

Pesona ini datang dari bangunan rumah Peranakan dengan arsitektur dan warna yang sangat indah.

Bagi anda yang gemar fotografi, lokasi ini cocok untuk anda.

---

10. Taman Jurong Eco.

14 Most Insta-worthy Locations in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 1

(Source: gab___lim)

Capek dan bosan dengan suasana yang itu-itu saja, coba datang ke salah satu taman yang berlokasi di Singapura ini.

Di dalam taman ini, ada 4 zona berbeda yang menawarkan sensasi tersendiri yang menunggu untuk anda explore.

Di taman ini ada banyak titik yang juga bisa menjadi latar belakang bagi foto anda.

---

11. Kantor Polisi Old Hill Street.

14 Most Insta-worthy Locations in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 6

(Source: marriottrewards)

Bentuk dari bangunan dengan warna yang lembut ini menjadikan tempat ini sering menjadi spot favorit kawula muda untuk berfoto.

---

12. Dome Terbuka di Sheares Link.

14 Most Insta-Worthy Gems in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 7

(Sumber: Tripzilla)

Walaupun bangunan ini dari jauh terlihat biasa saja, namun jika anda berhasil mencari angle yang bagus, maka hasil foto yang anda ambil di lokasi ini akan terlihat sangat menakjubkan.

Bahkan, lokasi ini cenderung sepi pengunjung, jadi anda bisa berpose dengan leluasa tanpa takut ada yang menghalangi foto anda.

---

13. Tangga Spiral Penuh Warna di Bugis.

14 Most Insta-Worthy Gems in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 8

(Sumber: Tripzilla)

Walau cuma tangga, tapi bentuknya yang unik dengan warna-warnanya yang indah akan membuat anda terpukau dan ingin berfoto di dekatnya.

---

14. Supertree Grove.

14 Most Insta-Worthy Gems in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 9

(Source: Instagram)

Bangunan menyerupai pohon layaknya dalam film 'Avatar' ini sayang untuk dilewatkan oleh lensa kamera anda.

Warna lampunya yang juga sering berubah akan menimbulkan kesan indah namun berbeda jika anda menjadikannya sebagai latar belakang dari foto anda.

---

15. Kompleks Perumahan Tan Teng Niah.

14 Most Insta-worthy Locations in Singapore You Shouldn't Miss - World Of Buzz 7

(Sumber: tazzy5)

Lokasi ini merupakan salah satu villa bernuansa China yang berada di kawasan Little India di Singapura.

Awalnya bangunan di kompleks ini dibuat oleh seorang pebisnis kaya dan ditujukan untuk sang istri.

Kompleks sempat kembali dipugar pada era 80an.

Jika dulu kompleks ini warnanya didominasi putih, maka kini semua bangunan di kompleks ini dicat dengan berbagai macam warna yang akan memanjakan mata anda. (Sripoku.com/Sadam)

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved