Breaking News

DPC Gerindra Pagaralam Hanya Ajukan Tiga Nama ke DPP

Ada 10 nama Balon Walikota yang mendaftar di Gerindra, antara lain Ir Gunawan, Hj Ida Fitriati, Novirzah Djazuli, Alpian, Hengki Solihin

Penulis: Wawan Septiawan | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/WAWAN SEPTIAWAN
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Pagaralam, Jonsi Hartono 

Laporan wartawan Sriwijaya Post, Wawan Septiawan

SRIPOKU.COM, PAGARALAM - Sepertinya nama-nama Bakal Calon (Balon) Walikota dan Wakil Walikota yang akan maju pada Pilkada Kota Pagaralam akan semakin mengerucut.

Hal ini tampak dari hasil pleno sejumlah partai politik pemilik suara di Kota Pagaralam yang hanya mengusulkan sejumlah nama balon saja ke DPP Parpol mereka masing-masing.

Seperti yang dilakukan DPC Partai Gerindra Kota Pagaralam.

Partai berlambang kepala garuda ini dikabarkan hanya mengusulkan tiga nama Balon Walikota ke Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Gerindra di Jakarta.

Padahal ada 10 nama balon yang mendaftarkan diri ke partai tersebut.

Namun berdasarkan hasil seleksi internal partai hanya ada tiga nama yang layak diajukan ke DPP.

Hal ini diungkapkan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Pagaralam, Jonsi Hartono kepada Sripoku.com, Rabu (9/8/2017), di kantor KPUD Kota Pagaralam usai sosialisasi UU Pilkada.

Menurut Jonsi, ada 10 nama Balon Walikota yang mendaftar di Gerindra yaitu, Ir Gunawan, Hj Ida Fitriati, Novirzah Djazuli, Alpian, Hengki Solihin, Agus Hasan Munir, Hermanto (Kew), Armansyah dan Deddy Stanza serta Yumisah.

"Dari sepuluh nama yang mendaftar tersebut, namun dari hasil penyeleksian di DPC ada tujuh nama yang diajukan ke DPD Sumsel yaitu Ir Gunawan, Hj Ida Fitriati, Novirzah Djazuli, Deddy Stanza, Agus Hasan Munir, Hermanto (Kew) dan Yumisah. Sedangkan tiga balon lainnya dinyatakan tidak lolos seleksi yaitu, Alpian, Hengki Solihin dan Armansyah," katanya.

Namun dari tujuh yang diajukan ke DPD hanya lolos tiga nama untuk diajukan ke DPP.

Namun nama-nama balon yang diusulkan tersebut bulan bisa kita publikasikan.

"Saat ini belum bisa kita publikasikan. Insya Allah bulan September mendatang akan kita publikasikan langsung," ujarnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved