BRI Sriwijaya Undi Hadiah Utama Simpedes Periode II

BRI Kantor Cabang Sriwijaya melakukan penarikan undian program Panen Hadiah Simpedes Periode II September 2016-Februari 2017.

Penulis: Rahmaliyah | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/RAHMALIYAH
Penyerahan hadiah mobil secara simbolis pada program Panen Hadiah Simpedes, dari Pimpinan Cabang BRI Sriwijaya, Dhani Novan (kedua kiri salaman) ke Azwawi, Asisten Manager Bisnis Mikro, yang kemudian akan diserahkan langsung pada pemenang utama 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Sriwijaya melakukan penarikan undian program Panen Hadiah Simpedes Periode II September 2016-Februari 2017, Dengan Grandprize satu unit mobil Honda Mobilio.

Selain menyediakan hadiah utama berupa mobil Honda Mobilio, pada program ini BRI juga menyediakan banyak hadiah menarik lainnya, seperti 1 unit motor suzuki satria FU 15, 2 unit Suzuki Satria Young Star, 6 Unit Motor Suzuki Address, 4 Unit TV LED Sharp 50", 11 Unit Kulkas 2 Pintu, dan 22 Unit TV Colour LED Sharp. Tak sampai disitu, nasabah yang hadir pada momen penarikan undian juga disediakan doorprize menarik.

Pimpinan Cabang BRI Sriwijaya, Dhani Novan didampingi Azwawi dan Arsyad, Asisten Manager Bisnis Mikro usai pengundian mengatakan, program undian Simpedes ini rutin dilakukan setiap tahunnya dan berlangsung setahun dua kali. Program ini sebagai bentuk apresiasi pada masyarakat yang telah mempercayakan dananya disimpan di BRI. Apalagi Simpedes merupakan produk unggulan dari bank milik negara tersebut

"Sistem pengundian ini transparan, dihitung dari jumlah poin yang dikumpulkan, dihitung dari rata-rata saldo harian nasabah sehingga saldo tetap masih bisa ditarik," ujarnya, Sabtu (29/7/2017)

Untuk mengikuti program ini cukup mudah, dengan saldo minimal Rp100 ribu akan mendapatkan satu kupon berlaku kelipatan. Jadi semakin banyak menabung makin besar peluang untuk menangkan hadiah.

Lanjut Dhani, selain sebagai apresiasi ke nasabah, program panen hadiah Simpedes ini juga sekaligus upaya untuk penambahan Dana Pihak Ketiga (DPK) BRI. Meskipun tak menyebutkan secara detil namun diakuinya bahwa program tersebut memberikan pengaruh positif pada pertumbuhan DPK.

"Total keseluruhan yang ikut serta pada program ini cukup banyak, terhimpun dari 18 Unit, 14 Teras dan 2 Teras Keliling, yang bernaung dibawah Kanca Sriwijaya," ujarnya.

Ia pun menambahkan, Pada 2017 ini, program Undian Simpedes juga kembali digelar dengan hadiah utama satu unit mobil. Nasabah yang ingin mendapatkan hadiah dari program ini bisa terus meningkatkan saldo tabungan.

Pada momen penarikan undian ini, turut disaksikan langsung oleh Notaris, Dinas Sosial, pihak Kepolisian, serta nasabah BRI Kanca Sriwijaya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved