Pemilihan Bupati Lahat
Nasrun Aswari Dirikan Rumah Singgah
"Rumah singgah ini bisa dijadikan lokasi beristirahat mandi dan menghilangkan lelah," ungkap Nasrun Aswari,
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Ehdi Yasin
SRIPOKU.COM, LAHAT - Untuk membantu warga yang ingin beristirahat terlebih bagi pendatang, bakal calon Bupati Lahat, H Nasrun Aswari, SE MM mendirikan rumah singgah.
Tak hanya itu, keberadaan rumah yang berada di Jalan Kolonel Barlian, Lembayung, Lahat, tersebut juga dimaksudkan untuk menyerap aspirasi warga.
"Ya kita siapkan rumah singgah bagi warga terutama saat melintas di Lahat. Rumah singgah ini bisa dijadikan lokasi beristirahat mandi dan menghilangkan lelah," ungkap Nasrun Aswari, Selasa (11/7/2017).
Lebih lanjut dikatakan mantan Sekda Lahat ini, tak menapik jika rumah singgah tersebut juga menjadi tempat bagi warga yang ingin menyampaikan aspirasi baik yang bersifat saran, masukan termasuk kritik baginya yang akan maju di Pilkada Lahat, Juni 2018 mendatang.
Dijelaskan Nasrun, keinginannya untuk maju sebagai bakal calon bupati Lahat, tidak lepas dari niat yang tulus dan dukungan dari warga.
Meski demikian, saran dan masukan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan.
Terlebih, jika dirinya nanti dipercaya untuk menjadi Bupati Lahat, tahu apa yang diinginkan dan yang diharapkan masyarakat sehingga kepemimpinanya akan sejalan dengan kehendak rakyat itu sendiri.
"Saya akan dengarkan apa yang diinginkan masyarakat. Dan apa yang disampaikan tersebut menjadi bekal dalam memimpin," ujarnya.
Sementara itu, untuk ikut dalam Pilkada Lahat sendiri sejauh ini Nasrun Aswari, sudah mendaftar dibeberapa partai seperti PKB, NasDem, PPP, PBB dan beberapa partai lain.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/rumah-singgah-nasrun-aswari-di-kawasan-lembayung-lahat_20170711_161421.jpg)