Jalan Kecamatan Pulau Beringin-Sindang Danau Sangat Ekstrem dan Membahayakan

"Jalan di sini sangat berbahaya terdapat beberapa tikungan yang sangat tajam dan di sepanjang jalan terdapat jurang yang sangat dalam,"

Penulis: Alan Nopriansyah | Editor: Darwin Sepriansyah
SRIPOKU.COM/ALAN NOPRIANSYAH

SRIPOKU.COM, MUARADUA - Akses Jalan Kecamatan Pulau Beringin-Sindang Danau yang juga merupakan akses jalan alternatif Provinsi Sumsel-Bengkulu, kini kondisinya sangat ekstrem dan membahayakan

Pantauan di lapangan, Selasa (27/6/2017), akses jalan tersebut terdapat jalur menikung tajam, berlubang dan rawan longsor.

"Jalan di sini sangat berbahaya terdapat beberapa tikungan yang sangat tajam dan di sepanjang jalan terdapat jurang yang sangat dalam," kata Amin, warga Sungai Are yang hendak kembali ke Kota Palembang.

"Seharusnya pihak pemerintah melakukan pemasangan besi pembatas agar tidak terjun kejurang, apalagi di sini rawan longsor,"kata dia.

jalan
jalan (SRIPOKU.COM/ALAN NOPRIANSYAH)

Bahkan yang menambah daerah tersebut terbilang ekstrem, karena adanya bencana longsor yang sempat melumpuhkan akses puluhan desa bulan lalu.

"Saya baru pertama kali melewati jalur ini karena hendak ke tempat wisata Danau Rakihan, jalur di sini sangat ekstrem, beruntung ada himbauan di pinggir jalan," ujar Andi, yang hendak dari Martapura bersama teman-temannya.

Di pinggir jalan terdapat sejumlah himbauan, "Hati-hati anda memasuki kawasan rawan longsor" untuk antisipasi keselamatan pengendara.(*)

SRIPOKU.COM/ALAN NOPRIANSYAH
Jalur Ekstrem : Terdapat jalur menikung, Berlubang dan rawan longsor, Selasa (27/6/2017).

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved