Breaking News

Warga OKU Timur Desak Gubernur Sumsel Segera Perbaiki Jalan Provinsi

Ratusan Massa yang hadir Selasa (2/5/2017) merupakan gabungan dari berbagai organisasi Kepemudaan di OKU Timur.

Penulis: Evan Hendra | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/EVAN HENDRA
Ratusan warga menggelar unjukrasa menuntut Gubernur Sumsel melakukan perbaikan jalan provinsi yang rusak. 

SRIPOKU.COM, MARTAPURA - Ratusan massa yang tergabung dalam Gerakan Peduli OKU Timur melakukan aksi meminta Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Ir H Alex Noerdin SH untuk segera melakukan perbaikan jalan provinsi yang rusak parah di Kabupaten OKU Timur.

Ratusan Massa yang hadir Selasa (2/5/2017) merupakan gabungan dari berbagai organisasi Kepemudaan di OKU Timur.

Dalam orasinya ratusan massa pertamakali mendatangi kantor DPRD OKU Timur, Simpang Lengot Martapura dan terakhir halaman kantor Pemkab OKU Timur.

Aksi yang berlangsung damai tersebut juga mengikutsertakan Ketua dan Wakil Ketua DPRD serta sejumlah anggota DPRD yang sebelumnya masih berkumpul melaksanakan rapat paripurna.

Sejumlah anggota DPRD tersebut kemudian bersama-sama dengan masyarakat menyampaikan orasi ke Pemkab OKU Timur. Ratusan massa tersebut dikawal langsung oleh pihak kepolisian, TNI dan Sat Pol PP.

Efri selaku koordinator aksi dalam orasinya mengatakan kondisi jalan Provinsi saat ini mengalami kerusakan yang cukup parah sehingga menyebabkan aktivitas masyarakat terganggu dan menimbulkan keresahan.

"Selain menyebabkan pengendara tidak nyaman, kerusakan jalan provinsi juga menyebabkan banyak korban kecelakaan, truk terbalik serta aksi kriminalitas. Kami menagih janji Gubernur yang mengatakan akan segera melakukan perbaikan jalan provinsi. Sampai sekarang jalan provinsi yang rusak belum juga diperbaiki. Hampir seluruh ruas jalan provinsi rusak parah, tapi sampai sekarang belum ada realisasi sama sekali untuk perbaikan," katanya.

Untuk itu Pihaknya mendesak Gubernur segera melakukan perbaikan jalan.

Sementara Ketua KNPI OKU Timur Fenus Antonius SE yang ikut serta dalam unjukrasa tersebut menambahkan, kerusakan jalan di OKU Timur membuat aktivitas seluruh masyarakat terganggu. Mulai dari pelajar, pegawai, petani sampai pelaku usaha menjadi terganggu.

Menurut Politisi Partai Golkar dari Komisi IV DPRD OKU Timur ini aktivitas perekonomian masyarakat juga menjadi terganggu akibat jalan yang rusak. Untuk itu pihaknya berjanji akan melakukan aksi yang lebih besar ke Pemprov untuk mendesak Gubenur sumsel segera melakukan perbaikan jalan.

"Masyarakat mendesak pak Gubernur agar segera melakukan perbaikan. Aksi saat ini tidak seberapa, jika tidak ada respon maka masyarakat yang lebih besar akan mendatangi Pemprov sumsel," katanya.

Bupati OKU Timur HM Kholid MD yang menemui perwakilan massa di ruang Bina Praja mengatakan, pihaknya sudah berupaya mendesak Gubernur untuk segera melakukan perbaikan jalan provinsi di OKU Timur. Terlebih ruas jalan provinsi di OKU Timur merupakan yang terpanjang di Sumsel yang mencapai 200 kilometer lebih.

“Saya sudah beberapa kali mengirimkan surat kepada pak Gubernur agar segera dilakukan perbaikan jalan provinsi. Kemudian kita juga sudah melakukan penimbunan dengan cara urunan yang mencapai ratusan truk dengan melibatkan masyarakat dan pelajar,” jelas Kholid.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved