SFC Update
SFC Siap Hadapi Motivasi Berlipat Persib untuk Menang
“Persib belum menang, tapi punya kualitas tinggi. Pemain lokal dan marque (player) juga semua tahu, motivasi mereka tinggi,”
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, BANDUNG-Bertandang ke markas Persib bukan perkara mudah. Maung Bandung adalah jago kandang alias, tim yang sulit dikalahkan bermain di markas mereka.
Namun, Sriwijaya FC (SFC) punya modal bagus menantang Persib Sabtu (29/4) ini di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam lanjutan Liga 1. Satu kemenangan 1-0 atas Borneo FC serta hasil imbang di pekan pertama (vs Semen Padang), membuat SFC punya kans meraup poin di Bandung.
Posisi berbanding terbalik dengan Persib, tim arahan Jajang Nurjaman sedang dalam tekanan ketika harus puas meraup dua poin saja di dua laga. Bahkan punggawa Maung Bandung tampak frustasi saat kemenangan di depan mata pekan lalu sirna oleh PS TNI.
Pelatih SFC Osvaldo Lessa sudah memprediksi kemungkinan-kemungkinan yang bakal terjadi nanti di pertandingan. Plus dengan motivasi ganda Atep cs karena belum meraup kemenangan, timnya akan coba menahan itu.
“Persib belum menang, tapi punya kualitas tinggi. Pemain lokal dan marque (player) juga semua tahu, motivasi mereka tinggi,” kata Lessa dalam konferensi pers jelang laga, seperti dilansir dari simamaung, Jumat (28/4).
Namun, ia memastikan motivasi laskar Wong Kito tak kalah. Sistem kompetisi yang memainkan sistem double round robin membuat setiap partai harus dianggapnya seperti final.
“Motivasi setiap pertandingan ada karena liga tidak ada final. Siapa dapat poin lebih tinggi itu juara, semua pertandingan final. Ada 34 final, tidak ada beda kalau mau juara menang dan motivasi tinggi,” bebernya.
Pelatih asal Brasil itu menyebutkan ada komitmen yang diusung timnya untuk mendapat poin di setiap laga, termasuk partai tandang. Klub asal Palembang itu punya kemampuan untuk itu dengan dihuninya pemain berkualitas dalam tim.
“Saya senang sama Sriwijaya ada banyak pemain kualitas tinggi sudah mulai kerja pikir, baik level fisik, teknik, taktik, besok saya pikir Sriwijaya ada komitmen, kita lihat besok kita percaya sama-sama,” ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/persib-versus-sriwijaya-fc_20170426_154416.jpg)