Liga I Indonesia
Ini Komentar Sergio Van Dijk Soal Cole di Lini Depan
“Ada striker baru, Carlton Cole bagus buat tim. tidak masalah, karena pelatih memiliki strategi di lapangan,”
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, BANDUNG-Setelah intensif melakukan terapi terhadap cedera lutut kirinya sekitar lima pekan terakhir ini, rencananya striker Persib, Sergio Van Dijk hari ini akan mulai bergabung dengan latihan tim Maung Bandung.
“Hari Senin ini saya sudah mulai latihan. Tapi masih dengan program terpisah untuk pemulihan,” kata Sergio seperti dilansir dari situs resmi Persib, Senin (10/4).
Lama tak bergabung dengan tim, pemain naturalisasi asal Belanda ini mengaku memiliki motivasi untuk cepat pulih dari cedera yang dialaminya tersebut. Meski ia harus membatasi pergerakannya.
“Yang terpenting pulih dulu. Mengembalikan kondisi fisik. Saya belum berani lompat-lompat atau shooting. Nanti pelatih ada program buat saya,” ujarnya.
Ia pun berharap pada Go-Jek Traveloka Liga 1 nanti ia sudah siap memperkuat Maung Bandung. Meskipun saat ini, Persib juga memiliki amunisi baru yang berposisi sebagai striker.
“Ada striker baru, Carlton Cole bagus buat tim. tidak masalah, karena pelatih memiliki strategi di lapangan,” kata top skor Persib di TSC 2016 musim lalu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/sergio-van-dijk_20170410_140748.jpg)