Kejurnas Himssi GP
Peserta Kejurnas Over Target, Himssi GP Data Pesilat Potensial
"Sehingga ke depan Himssi GP memiliki bahan baku untuk mengirim atlet-atlet terbaik di kejuaraan yang digelar PB IPSI.
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, PALEMBANG-Kejuaraan Nasional Himssi Generasi Penerus (Himssi GP) membludak, pihak panitia bekerjasama dengan IPSI Sumsel melakukan pendataan pesilat potensial, untuk masuk dalam database IPSI Sumsel, sebagai bagian dari pembinaan.
"Peserta membludak, ini diluar dugaan dari target semula. Namun kami dari panitia justru merasa ini sangat baik, artinya Himssi GP memiliki kader-kader atau generasi penerus potensial. Dari target semula penutupan Minggu (12/3) akhirnya diundur Minggu malam," ujar Ketua Panitia Pelaksana Adi Apriansyah SSos, Minggu (12/3/2017).
Menurut Adi, total jumlah peserta mencapai 400 lebih, sebagian besar memang dari kabupaten/kota di Sumsel, tetapi banyak pula yang datang dari 4 pengprov (pengurus pronvinsi) DKI Jakarta, Jambi, Lampung, Sumsel.
"Peserta over target, tetapi ini sangat baik. Kami dari Sumsel selaku tuan rumah tentunya berusaha memberikan yang terbaik dan alhamdulillah teman-teman, pengurus PB Himssi GP, dan Pengcab Sumsel juga sama-sama bekerja keras membantu sukses acara ini," ujar Adi.
Ketua PB Himssi Drs HM Akib MSi mengatakan, 400 atlet ini tetap masuk dalam database Himssi GP, namun pihaknya juga mendata atlet-atlet yang masuk dalam peringkat tiga besar dalam kejuaraan ini.
Karena para pesilat terbaik ini akan masuk dalam database khusus sebagai pesilat potensial.
"Sehingga ke depan Himssi GP memiliki bahan baku untuk mengirim atlet-atlet terbaik di kejuaraan yang digelar PB IPSI. Khususnya di Sumsel kita juga menyiapkan bahan baku atau atlet untuk pembibitan, jika diperlukan, kita sudah memiliki atlet siap tempur," ujar Akib.
Sekretaris Himssi GP Helmi Yoga menambahkan, PB Himssi sejauh ini bekerja keras merampungkan pembangunan padepokan di Kampung Serang Jl Purwo Mata Merah. Di sanalah nantinya para atlet terbaik ini akan dibina.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/dua-pesilat-himssi-gp-tengah-bertanding-di-gelangang-kejurnas-himssi-gp-jilid-i_20170312_130817.jpg)