Breaking News

Hibur Resepsi Pernikahan, Mariah Carey dan Elton John Dibayar Rp 56 Miliar

Artis musik Mariah Carey dan Elton John mendapat bayaran jutaan dollar AS untuk menyanyi dalam pesta pernikahan cucu orang kaya Rusia. Dua bintang po

Editor: Bedjo
http://www.dailymail.co.uk/
Mariah Carey dan Elton John. 

SRIPOKU.COM - Artis musik Mariah Carey dan Elton John mendapat bayaran jutaan dollar AS untuk menyanyi dalam pesta pernikahan cucu orang kaya Rusia.

Berita Lainnya:  Di Hari Pernikahannya, Mariah Carey Tak Mau Menyanyi

Dua bintang pop dunia itu menyuguhkan hiburan bagi para tamu yang menghadiri resepsi pernikahan Daniel Kevey dengan Irene Kogan, cucu miliarder Rusia Valery Kogan.

Pesta yang disebut berlangsung selama 9 jam itu digelar di London akhir pekan kemarin.

Dalam video-video yang beredar di media sosial, Carey tampak menyanyikan lagu-lagu terkenalnya seperti "My All", "It's Like That", dan "We Belong Together".

Sementara itu Elton John memainkan piano dan melantunkan "I Guess That's Why They Call It the Blues", "Your Song" dan lain-lain.

Dalam video-video itu sang pengantin perempuan tampak menari-nari di panggung bersama Mariah Carey.

Menurut TMZ, total bayaran bagi kedua bintang itu adalah 4,2 juta dollar AS atau sekitar Rp 56 miliar.

Ternyata bukan hanya Mariah Carey dan Elton yang menghibur. Pengantin kaya raya itu juga mengundang DJ papan atas Mark Ronson.

Ronson kemudian mengunggah fotonya bersama kedua mempelai pada akun Instragram-nya.

Pesohor lain yang hadir dalam pernikahanan itu adalah Antonio Banderas.

Belum diketahui apakah dia hadir sebagai tamu. Yang pasti ia juga naik ke panggung dan memberi beberapa nasihat kepada kedua pengantin.

Menurut Forbes, kakek pengantin perempuan, Valery Kogan, merupakan pemilik bandara terbesar di Eropa Timur, Bandara Internasional Domodedovo di Moskow.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved