PWI Akan Gelar Nobar Sepakbola
Kedepan, kata Andi, ia berharap Skuad Garuda bisa menang, dan bisa menjadi momentum bagi para pencinta olahraga.
Penulis: Ardani Zuhri | Editor: Ahmad Sadam Husen
SRIPOKU.COM, MUARAENIM -- Dalam rangka menjalin silaturahmi antar pejabat SKPD Kabupaten Muaraenim dengan insan pers, PWI Kabupaten Muaraenim akan menggelar Nonton Bareng (Nobar) di Balai Agung Serasan Sekundang (BASS) Muaraenim.
Menurut Ketua PWI Muaraenim, Andi Candra, tujuan kegiatan ini adalah untuk mengeratkan tali silaturahmi dengan unsur Muspida dan Muspika serta stake holder lainnya yang sering berhubungan dengan insan pers sehari-hari di dalam pemberitaan. Selain itu juga untuk memberikan motivasi dan semangat terutama kepada petinggi di Kabupaten Muaraenim untuk bisa mendukung dunia olahraga di Kabupaten Muaraenim lebih baik lagi.
"Selama ini, saya melihat dukungan stake holder agak kurang dengan dunia olahraga sehingga terkesan para atlit dan official berjuang sendirian. Meskipun ada hanya beberapa cabor saja," ujar Andi.
Kedepan, kata Andi, ia berharap Skuad Garuda bisa menang, dan bisa menjadi momentum bagi para pencinta olahraga dengan didukung pemerintah dan stake holder untuk benar-benar menghidupkan dunia olahraga di Kabupaten Muaraenim, sehingga kedepan akan tumbuh atlit-atlit berprestasi dari Kabupaten Muaraenim yang bisa berlaga baik ditingkat regional, nasional, hingga internasional.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/andi-chandra-ketua-pwi-muaraenim_20161217_093053.jpg)