Torabika Soccer Championship
Van Djik:Kami Makin Padu
"Saya lihat kita main bersama sebagai satu tim, kiper bagus, pemain bertahan bagus, gelandang main beda, sekarang lebih ke depan,"
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, BANDUNG-Menjelang akhir TSC 2016 Presented by Indosat Ooredoo diakui Sergio van Dijk membuatnya bisa memahami satu sama lain dengan rekan-rekan sesama timnya. Sisa pertandingan berikutnya pun ditatap dengan rasa optimis oleh striker naturalisasi asal Belanda ini.
Maung Bandung menyisakan enam pertandingan masing-masing, tiga kandang dan tandang. Pertandingan itu dapat dilalui oleh timnya dengan hasil maksimal, jika tetap mempertahankan penampilan terakhir saat menjamu Semen Padang, akhir pekan lalu.
Pada laga pekan ke-29 tersebut, semua pemain sudah semaikin solid. Apabila terus berkembang, Sergio percaya diri performa terbaik timnya bisa dicapai.
"Saya lihat kita main bersama sebagai satu tim, kiper bagus, pemain bertahan bagus, gelandang main beda, sekarang lebih ke depan," kata pemain bernomor punggung 33 ini seperti dilansir dari situs resmi klub, Selasa (22/11).
"Sekarang semakin nyaman. Mungkin sudah akhir TSC, tapi saya senang kita bisa lihat proses di dalam tim dan sekarang banyak pemain sudah mengerti harus main bagaimana. Kita optimis untuk pertandingan berikutnya jika terus meningkat seperti ini," lanjutnya menjelaskan.
Menurut Sergio, perubahan kondisi timnya menjadi baik tak lepas dari peran Marcos Flores dan Febri Hariyadi. Keduanya sudah mampu beradaptasi dengan baik bersama pemain lain yang lebih dahulu bergabung pada putaran pertama turnamen jangka panjang ini.
"Kita main lebih bahaya karena main lebih ke depan, mungkin itu karena Marcos masuk dan Febri juga. Karena dia salah satu pemain yang mau ke depan. Selain, kerja keras semua pemain," ucapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/tsc-torabika-soccer-championship_20160418_221317.jpg)