Payaraman Super League 2016
Menanti Pembuktian Rivalitas Putra Taba Versus Penandingan
Kedua tim yang sama-sama menunjukkan penampilan terbaiknya sepanjang babak penyisihan hingga delapan besar.
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM, PALEMBANG-Jika Kamis (24/11) mempertandingan Mujahid United Payaraman (MU) versus Gaung Asam, maka Jumat (25/11) menjadi rivalitas antara Putra Taba versus Open Penandingan.
Kedua tim yang sama-sama menunjukkan penampilan terbaiknya sepanjang babak penyisihan hingga delapan besar.
Ketua Panitia PSL Budi Setiawan didampingi bagian pertandingan Iwan menilai, baik Putra Tanjung Batu maupun Penandingan tampil baik dan memang membuktikan diri sebagai tim yang konsisten sepanjang perhelatan PSL."Tidak heran mereka lolos, apalagi sejak babak penyisihan, kedua tim tampil apik dan konsisten, terbukti di babak penyisihan Grup PS Open Penandingan lolos sebagai juara Grup B dan Putra Taba lolos sebagai juara Grup D," ujar Budi.
Presiden SSL Hendri Zainuddin mengatakan, baik Putra Tanjung Batu maupun PS Open Penandingan merupakan tim konsisten."Keempat tim yang lolos merupakan tim-tim pilihan, karena hanya tim-tim yang
konsisten lah yang bisa bertahan, sehingga babak ini akan berlangsung seru. Maka itu kami ucapkan selamat," ujar Hendri Zainuddin, Selasa (15/11).
Senator DPD RI asal Sumsel ini memberikan apresiasi kepada keempat tim yang lolos yakni Mujahid Payaraman (MU) FC, kemudian Gaung Asam FC, Putra Tanjung Lubuk FC, dan PS Open Penandingan.
"Keempat tim akan bertemu dan mereka mendapatkan lawan yang sepadan, tentunya pertandingan semifinal akan berlangsung seru karena menentukan nasib mereka untuk melaju ke babak final," ujar Hendri. Dia juga memberikan apresiasi kepada semua tim peserta memberikan sumbangsihnya menyukseskan PSL sehingga menjadi kompetisi yang diperhitungkan.
Jadwal Semifinal PSL:
Kamis 24 Nopember 2016 kick off 15:00
MU Payaraman Vs Gaung Asam FC
Jumat 25 November 2016 kick off 15:00
Putra Tanjung Batu Vs Ps Open Penandingan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/hendri-zainuddin1211_20160901_225547.jpg)