VIDEO : Netizen Merinding. Lihat Apa yang Terjadi Pada Tarantula ini

Rekaman video ini direkam di Oklahoma, Amerika Serikat, pada Jumat (16/9/2016).

Newsflare
Laba-laba ini mengalami proses pergantian kulit dna berhasil terekam kamera 

SRIPOKU.COM, AMERIKA SERIKAT -- Dalam video yang akan anda saksikan berikut ini, seekor tarantula berukuran cukup besar berhasil terekam kamera saat menjalani proses pergantian kulit.

Dikutip dari Mirror (19/9/2016), dalam rekaman video ini, serangga berkaki delapan ini nampak berusaha keluar dari kulit lamanya.

Tarantula besar dan berbulu ini diketahui berjenis Heterothele Gabonensi, salah satu serangga kelas tarantula yang cukup ditakuti. Prosesnya saat keluar dari kulit yang lama berhasil terekam kamera.

Rekaman video ini direkam di Oklahoma, Amerika Serikat, pada Jumat (16/9/2016).

Tarantula berjenis kelamin jantan ini yang merupakan hewan peliharaan ini awalnya terlihat menggoyangkan tubuhnya agar terlepas dari kulit lamanya.

Setelah berhasil keluar dari kulit lamanya, hewan ini sempat bergerak-gerak di dekat kulit lamanya yang nampak sudah tak bergerak lagi.

Menurut keterangan dari Tarantula Guide, prose yang dilalui hewan ini disebut dengan Moulting. Moulting adalah sebuah proses yang dilewati setiap tarantula dalam masa pertumbuhannya. Proses ini terbilang sulit dan cukup berat bagi hewan ini.

Salah satu perwakilan dari Tarantula Guide menjelaskan jika tarantula akan berbaring di atas punggungnya dan nampak seperti mati, ketika siap melakukan Moulting.

”Jika anda melihat tarantula yang anda pelihara posisinya seperti itu. Jangan khawatir karena mereka sedang melakukan persiapan berganti kulit.”

”Menganggu tarantula saat proses ini bisa menyebabkan mereka mati. Prosesnya bisa berlangsung selama 15 menit hingga beberapa jam.”

Saat tarantula berhasil keluar dari kulit lamanya, tubuh mereka akan menjadi sangat lembut dan sensitif.

”Jika anda memelihara tarantula, jangan diganggu setidaknya selama seminggu setelah ia berganti kulit. Pastikan untuk menyediakan air segar dan jangan diberi makan setidaknya selama tiga hari kedepan.”

”Hewan seperti jangkrik jika diberikan kepada tarantula yang baru berganti kulit memiliki kemungkinan melukai tarantula, karena kondisi kulitnya masih belum terlalu keras.” (Sumber : Mirror / Kirstie McCrum)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved