Torabika Soccer Championship

Milo:Meski Imbang Arema Lebih Baik dari Persib

"Pertandingan ini bukan hanya sekadar siapa yang berhasil mengontrol pertandingan. Kami tidak beruntung soal itu, tapi kami bermain lebih baik,"

Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
Istimewa
Milomir Seslija 

SRIPOKU.COM, MALANG-Arema sukses menahan imbang Persib Bandung 0-0 di pekan ke-17 ISC A 2016 (27/8). Sang pelatih, Milomir Seslija menyebut Arema bermain lebih baik ketimbang kubu tuan rumah.

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, sejatinya Persib lebih mendominasi permainan sejak babak pertama. Sementara Arema baru bisa mengembangkan permainan terbaiknya di babak kedua.

"Pertandingan ini bukan hanya sekadar siapa yang berhasil mengontrol pertandingan. Kami tidak beruntung soal itu, tapi kami bermain lebih baik," ujar pelatih yang akrab disapa Milo itu.

Pria asal Bosnia itu menilai hasil imbang sangat layak didapatkan kedua tim. Menurutnya, baik Arema maupun Persib sama-sama menampilkan sepakbola positif.

"Terimakasih untuk Persib yang sudah bermain dengan fair, ini tentunya bagus untuk persepakbolaan Indonesia. Saya rasa hasil imbang ini mungkin merupakan hasil terbaik buat kedua tim," ujar Milo seperti dilansir dari situs wearemania, Minggu (28/8)

Sumber:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved