Arema Simpan Energi Hadapi Madura United
"Besok (4/5) masih ada latihan sekali (sebelum ke Madura), latihan di Stadion Kanjuruhan sore hari," katanya.
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Hendra Kusuma
SRIPOKU.COM-Jelang menantang Madura United (MU), dalam lanjutan ISC A 2016, tim Arema justru diliburkan.Singo Edan julukan Arema memilih menyimpan energi demi menghadapi Laskar Sapeh Kerap itu.
Hal ini dilakukan untuk memberi kesempatan kepada pemain untuk berkumpul bersama keluarga sebelum tur tandang ke Pulau Garam.
Senin (2/5) sore, sehari setelah mengalahkan Persiba Balikpapan 2-0, skuat Singo Edan melakoni latihan recovery. Bertempat di Stadion Gajayana Malang, semua pemain minus yang cedera tampak hadir.
"Setelah kemarin recovery training, hari ini (3/5) pemain kami liburkan latihan," ungkap asisten pelatih Arema, Joko Susilo saat dihubungi wearemania, Selasa (3/5/2016).
Laga Madura United vs Arema rencananya akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Jumat (6/5), pukul 21.00 WIB. Sesuai regulasi pertandingan, rombongan Singo Edan bertolak dari Malang, Rabu (4/5) malam.
"Besok (4/5) masih ada latihan sekali (sebelum ke Madura), latihan di Stadion Kanjuruhan sore hari," katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/arema-cronus-di-grup-neraka_20151204_051743.jpg)